GridFame.id - Seperti yang diketahui, salah satu dampak dari memakai pinjol adalah akses yang kita berikan.
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sendiri menyebut seharusnya pinjol hanya boleh mengakses kamera, mikrofon, dan lokasi.
Untuk itu, sebelum install pinjol, ada baiknya mengecek apa saja yang bisa mereka akses.
Soalnya, ada beberapa pinjol yang sampai meminta akses kontak sampai info lain yang ada di HP.
Yang menyeramkan, saat penagihan biasanya baru ketahuan kalau pinjol bisa mengakses aplikasi lain seperti WhatsApp.
Bahkan ada kasus di mana saat ditagih, si debt collector yang menagih bisa memberi nama-nama kontak terakhir yang dihubungi nasabah via WhatsApp.
Hal ini pun cukup mengerikan, mengingat ada banyak percakapan penting dan rahasia di WhatsApp.
Lalu, apakah kita bisa tahu kalau WhatsApp dipantau oleh orang lain?
Jawabannya adalah bisa.
Pasti ada beberapa keanehan yang seharusnya bisa kita rasakan.
Langsung simak yuk!