Find Us On Social Media :

Kalau Punya Penyakit Ini, Tandanya Harus Punya Asuransi Penyakit Kritis Segera Nih!

Jangan sampai tak mengambil asuransi penyakit kritis kalau idap penyakit ini!

GridFame.id - Tahukah Anda kalau ada asuransi penyakit kritis?

Ya, bagi Anda atau keluarga yang punya penyakit kritis, wajib banget tahu info yang satu ini.

Yang namanya penyakit kritis, kita tidak bisa prediksi kapan akan memburuk dan membaik, bahkan saat sudah berobat dan memperbaiki gaya hidup.

Ada terlalu banyak kemungkinan yang bisa terjadi dan harus dihadapi.

Menurut data Riset dan Kesehatan Dasar (Riskesdas 2018), ada beberapa penyakit yang bisa disebut dengan penyakit kritis.

Penyakit kritis ada beberapa macam, di antaranya adalah:

1. Kanker

Kanker jadi salah satu penyakit yang menyebabkan kematian tertinggi di Indonesia.

Kanker merupakan istilah lain dari tumor ganas di beberapa bagian tubuh yang bisa menimpa semua orang dan semua golongan umur.

Dirut RS Kanker Dharmais Jakarta mengatakan bHQ biaya pengobatan pasien pengidap kanker harus menjalani berbagai rangkaian pengobatan seperti kemoterapi, imunoterapi, hingga operasi.

Pasien harus mendapat dukungan fasilitas penunjang seperti CTScan dan transfusi darah, yang jika ditotal bisa menelan biaya hingga Rp300 juta.

Duh, besar banget, ya?

Baca Juga: Mau Siapkan Warisan Pakai Asuransi Jiwa? Bolehkah Ambil Lebih dari Satu Jika Punya Banyak Anak?