Find Us On Social Media :

Begini Cara Transfer Uang Pakai QRIS, Segini Biaya Transaksinya

GridFame.id - Saat ini penggunaan QRIS sudah sangat masif.

QRIS dianggap mempermudah transaksi karena kita hanya tinggal scan saja tanpa harus mengeluarkan kartu.

Kini QRIS juga dikembangkan oleh industri sistem pembayaran bersama dengan Bank Indonesia (BI) agar proses transaksi dengan QR Code dapat lebih mudah, cepat, dan terjaga keamanannya.

Semua Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran yang akan menggunakan QR Code Pembayaran wajib menerapkan QRIS.

Saat ini, seluruh aplikasi pembayaran dari penyelenggara manapun baik bank maupun nonbank yang digunakan masyarakat bisa dilakukan dengan cara menggunakan QRIS.

Selain untuk transaksi pembayaran, QRIS juga dapat digunakan untuk transfer uang.

Adanya fitur QRIS transfer ini tentunya membuat transaksi transfer uang semakin mudah dan praktis.

Dilansir dari laman resmi Bank Indonesia, fitur QRIS transfer memungkinkan pengguna melakukan transaksi transfer dana ke antar pengguna QRIS lainnya dengan menggunakan QR code, baik antar Penyedia Jasa Pembayaran (PJP) bank maupun PJP bank dan non-bank.

Lalu, bagaimana cara transfer uang menggunakan QRIS?

Cara transfer uang menggunakan QRIS

Berikut langkah-langkah atau cara penggunaan QRIS untuk transfer uang:

Baca Juga: Begini Cara Mengaktifkan QRIS Gopay Biar Bisnis Makin Laris

Dikutip dari pemberitaan Kompas.com sebelumnya, Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan tarif transfer uang lewat QRIS sama dengan BI Fast yakni Rp 2.500 per transaksi.