Find Us On Social Media :

Bingung Libur Panjang Mau Kemana? Simak Cara Beli Tiket Bali Zoo di Tiket.com, Ada Diskon Harga Mulai Dari Rp 80 Ribuan

cara beli tiket bali zoo

GridFame.id - 

Libur panjang paling enak untuk berkumpul bersama keluaraga.

Salah satu rekomendasi tempat untuk berlibur adalah Bali Zoo.

Ya, Bali Zoo adalah kebun binatang di Bali dengan banyak tempat yang bisa di kunjungi.

Selain mempelajari berbagai satwa, pengunjung Bali Zoo juga bisa menyaksikan presentasi satwa.

Contohnaya seperti ekspedisi gajah, sarapan dan makan siang bareng satwa, naik kuda poni, memberi makan satwa, dan lainnya.

Jika lelah berkeliling dengan jalan kaki, Anda juga bisa naik buggy car untuk menjelajahi kawasan Bali Zoo.

Bali Zoo berlokasi di Jalan Raya Singapadu, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali.

Bali Zoo buka setiap hari pukul 09.00-17.00, dengan waktu masuk terakhir pukul 16.00.

Untuk harga tiket masuk di Bali Zoo ini terbilang cukup murah dan terjangkau.

Hanya dengan Rp 80 ribuan saja dan bisa beli secara online.

Berikut cara beli tiket Bali Zoo secara online agar tak perlu antri loket lagi.