Find Us On Social Media :

Dapatkan Cashback Hingga 25%, Begini Cara Beli Tiket CGV Bayar Melalui Bank

promo nonton di CGV

GridFame.id - 

Ingin habiskan waktu bareng temen atau pacar?

Ada diskon menarik yang bisa digunakan menonton di CGV.

Saat membeli tiket nonton bisa mendapatkan diskon hingga 25%.

Apalagi untuk saat ini banyak film di bioskop yang bagus-bagus.

Seperti film Siksa Neraka, Aquaman, 13 Bom di Jakarta dan lain-lain.

Promo ini bisa untuk film apa saja yang sedang tayang di CGV.

Semakin banyak beli tiketnya, kesempatan dapat cashback lebih banyak loh.

Untuk promo tiketnya ini berlaku untuk pengguna bank Danamon ya.

Apa saja syarat dan ketentuan untuk promo CGV ini?

Yuk, simak artikelnya di bawah ini.

Baca Juga: Begini Cara Beli Game di Epic Games Store Tanpa Akun Paypal atau Rekening Bank

Syarat dan ketentuan promo CGV:

1. Promo berlaku hingga 29 Februari 2024 dengan pembayaran QRIS D-Bank PRO (Qris Bank Danamon)

2. Promo berlaku untuk 500 transaksi pertama per bulan

3. Promo ini akan memberikan cashback 25 persen dengan minimal transaksi Rp 100.000

4. Jika transaksi hanya Rp 50.000 makan hanya mendapatkan cashback separuhnya saja dari 25 persen.

5. Setiap nasabah mendapatkan maksimal 3 kali casback per merchant bioskop setiap bulan selama periode.

6. Promo cashback dengan bank Danamon juga berlaku di XXI, CGV dan Flix.

Cara beli tiket CGV secara online:

- Buka website bioskop CGV di https://www.cgv.id/.

- Selanjutnya, daftar atau login ke akun CGV Cinemas.

- Pilih lokasi CGV terdekat dan judul film yang ingin ditonton beserta jam tayangnya.

- Selanjutnya, pilih metode pembayaran dan masukkan informasi yang diminta.

- Setelah pembayaran berhasil, Anda akan menerima e-tiket berupa Booking ID dan Passkey lewat email.

Baca Juga: Begini Cara Beli Paket Umroh Telkomsel, XL, dan Indosat dengan Mudah