Find Us On Social Media :

Penghasilan Bisnis Mulai Berkurang? Lakukan 3 Strategi Pemasaran Ini Biar Laris Manis Lagi

Ilustrasi influencer

GridFame.id - Mengembangkan bisnis memang bukan perkara mudah.

Sebuah usaha yang dibangun bukan hanya membutuhkan modal awal saja.

Tentunya lebih sulit untuk mengembangkan dan mempertahankan dibanding memulai.

Karena itu setiap perencaan bisnis harus disusun dengan sebaik mungkin.

Saat pemilik usaha dihadapkan pada menurunnya penghasilan, tentulah semua merasa risau.

Namun jangan dulu terpuruk, sebaiknya segera pikirkan cara untuk bisa bertahan dan bangkit.

Susun strategi sebijak mungkin agar penghasilan usaha kembali meningkat.

Terutama tentukan strategi marketing atau pemasaran produk yang tepat.

Ada banyak peluang yang bisa dimanfaatkan di era modern seperti saat ini.

Mau tahu apa saja contohnya?

Simak ini dia strategi marketing untuk meningkatkan penghasilan usaha.

Baca Juga: Makin Cuan! Ini 10 Teknik Marketing Media Sosial Untuk Usaha Rumahan Atau Bisnis Kecil Untuk Menarik Pembeli Makin Banyak 

Tips Menyusun Strategi Pemasaran Bisnis

1. Pasang Iklan

Di era modern seperti saat ini, strategi pemasaran pertama untuk mempromosikan bisnis adalah dengan pemasangan iklan.

Anda dapat memasang iklan di media cetak, elektronik, bahkan digital.

Media cetak dan media elektronik sering digunakan sebagai media pemasangan iklan pada beberapa waktu yang lalu.

Namun karena biayanya yang cenderung tinggi dan tidak banyak perusahaan yang mampu untuk memasang iklan, akhirnya banyak yang mulai beralih ke dunia digital.

Anda dapat mencoba iklan digital dengan Instagram Ads, Facebook Ads, TikTok Ads, dan masih banyak lagi.

2. Mengoptimasi Website

Jika bisnis Anda memiliki website resmi, optimalkan website dengan menggunakan SEO atau Search Engine Optimization.

Strategi pemasaran ini dapat membantu website Anda untuk mendapatkan lalu lintas pengunjung yang lebih tinggi lagi.

3. Bekerja Sama dengan Influencer

Influencer dapat membantu Anda untuk mempromosikan bisnis yang ingin dipasarkan kepada masyarakat luas.

Baca Juga: Mau Coba Bisnis Kuliner? Ini 3 Ide Jualan yang Bakal Sukses Jangka Panjang

Anda dapat mencoba bekerja sama dengan beberapa influencer untuk meningkatkan penjualan secara signifikan.

Untuk dapat melakukan strategi pemasaran di atas, Anda tentu memerlukan tambahan modal.

Pasalnya Anda membutuhkan fee untuk membayar rate card influencer dan memberikan mereka produk jualan Anda.

Namun biasanya modal yang dikeluarkan akan sepadan dengan meningkatnya permintaan produk setelah ditawarkan influencer.

Baca Juga: Ini 7 Tips Mengembangkan Bisnis Tanpa Harus Ambil Pinjaman Modal