GridFame.id - Long weekend begini baru mau beli tiket kereta api dadakan?
Jangan panik dulu, masih sempat kok!
Beli tiket kereta api dadakan saat long weekend memang cukup bikin was-was.
Soalnya biasanya tiket kereta api sudah habis terjual, apalagi musim liburan panjang seperti ini.
Tapi tidak ada salahnya mencoba kok!
Apalagi kalau memang tidak sempat memesan tiket jauh-jauh hari.
Jangan khawatir, Anda masih bisa mendapatkan tiket kereta dadakan dengan beberapa cara berikut ini:
1. Beli di Loket Stasiun
Cara paling mudah dan konvensional untuk membeli tiket kereta dadakan adalah datang langsung ke loket stasiun.
Anda bisa memilih kereta api yang masih tersedia sesuai dengan tujuan dan jadwal keberangkatan Anda.
Pembayaran bisa dilakukan dengan tunai maupun non tunai, seperti kartu debit, kartu kredit, atau QRIS.
Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan jika Anda memilih cara ini: