Find Us On Social Media :

BRI Berikan 7 Cara Mengantisipasi Penipuan Link APK di WA Agar Terhindar Dari Phising

trik agar tak tertipu link phising

 

GridFame.id - Belakangan ini kasus link phising menjadi perbincangan hebat.

Bagaimana tidak? banyak masyarakat yang tertipu dengan modus satu ini.

Dimana penipuan tersebut mengirimkan sebuah link dengan berjudul data TPS.

Namun, jika di klik linknya bisa menyalin data-data seperti m-banking ataupun e-wallet.

Phishing adalah bentuk penipuan online yang umum di mana penipu mencoba untuk mendapatkan informasi sensitif seperti kata sandi, nomor kartu kredit, atau informasi keuangan lainnya dengan menyamar sebagai entitas tepercaya.

Modus operandi mereka seringkali melibatkan pengiriman email atau pesan teks yang mengarahkan korban ke situs web palsu yang dirancang untuk menyerupai situs web asli.

Penipu mengirimkan email yang tampaknya berasal dari perusahaan tepercaya atau organisasi resmi, meminta korban untuk mengklik tautan yang mengarah ke situs web palsu.

Situs web palsu dibuat dengan sangat mirip dengan situs web asli, dengan tujuan menipu korban untuk memasukkan informasi pribadi seperti kata sandi atau nomor kartu kredit.

Penipu juga dapat menggunakan pesan teks untuk mengelabui korban, seringkali dengan menyatakan bahwa ada masalah dengan akun mereka dan mereka perlu mengklik tautan untuk memperbaikinya.

Nah, aga terhindar dari hal-hal tersebut, sebaiknya mencegah daripada terlanjur kena.

Berikut ini 7 cara mengantisipasi penipuan link APK di wa dari BRI.

Baca Juga: Ciri-ciri Aplikasi Pinjol yang Ternyata Tertedektsi Scam atau Phising

Melansir dari Kompas.com, BRI mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga kerahasiaan data serta tetap berhati-hati dalam menerima pesan.

BRI memberikan cara mengantisipasi penipuan dengan modus social engineering, sebagai berikut.

1. Waspada saat ada pesan dari nomor tak dikenal mencantumkan link atau file berbentuk apk.

2. Kenali file yang disertai pengumuman atau pemberitahuan berupa ancaman dan membuat panik.

3. Tidak asal klik link atau file yang dikirimkan.

4. Jika sudah terklik dan meng-install file tersebut, cepat matikan koneksi data selular dan wifi pada perangkat.

5. Bersihkan data dan cache aplikasi tersebut.

6. Uninstall aplikasi tersebut.

7. Ubah username, PIN dan password mobile banking termasuk email

Menghindari lebih baik daripada terlanjur dan kena dampaknya.

Karena bukan hanya jutaan, bahkan ada yang tertipu hingga miliaran rupiah gegara modus ini.

Yuk lebih waspada lagi!

Baca Juga: Pengalaman Uang Warganet Ini Ludes Rp 20 Juta Begitu Saja, Trik Aman Menyimpan Dana di M-banking