Find Us On Social Media :

Pelan tapi Pasti! Ini Tips Aman Investasi Saham Buat yang Gajinya UMR Agar Untung Maksimal

Tips investasi saham bagi pemilik gaji UMR (ISTIMEWA).

GridFame.id -  Ini dia tips investasi saham bagi yang gajinya UMR.

Saham merupakan salah satu instrumen investasi yang populer dari waktu ke waktu.

Banyak sekali yang berinvestasi di saham meski risikonya cukup tinggi.

Soalnya, return yang bisa didapatkan juga tinggi.

Buat yang gajinya UMR juga bisa banget berinvestasi di saham.

Namun, hal ini harus dilakukan dengan penuh perhitungan.

Soalnya, sekali lagi, risiko investasi di saham cukup tinggi.

Namun, tenang saja karena ada beberapa tips yang bisa Anda ikuti.

Dengan mengikuti tips ini, Anda yang bergaji UMR bisa berinvestasi dengan aman tapi tetap untung.

Nah, berikut ini adalah beberapa tipsnys.

Simak sampai tuntas, yuk!

Baca Juga: Punya Bunga Tetap dan Lebih Aman, Begini Cara Beli Obligasi Untuk Investasi

Tips Aman Investasi Saham Bagi yang Gajinya UMR

Merangkum dari berbagai sumber, ada beberapa tips investasi bagi pemilik gaji UMR agar aman tapi tetap untung.

1. Pastikan Pakai Uang Dingin

Banyak yang nekat pakai uang untuk kebutuhan sehari-hari untuk investasi karena tergiur return yang tinggi.

Namun, hal tersebut sangat tidak direkomendasikan karena return saham tidak pasti.

Sebaiknya, alokasikan gaji Anda untuk kebutuhan sehari-hari terlebih dulu.

Jika ada sisa, gunakan sebagian untuk membeli saham.

2. Pilih Emiten yang Tepat

Tips selanjutnya adalah memilih emiten yang tepat.

Pilihlah emiten saham yang murah tapi bukan gorengan.

Artinya, secara fundamental, teknikal, maupun materiil kuat.

Baca Juga: Geger Personil Super Junior Siwon Choi Diduga Terlibat Kasus Penipuan Kripto, Tips Memilih Investasi yang Aman

Anda bisa memperbanyak baca artikel soal emiten saham atau belajar dengan yang lebih ahli untuk menemukan saham yang tepat.

3. Buat Tujuan Jangka Panjang

Tips selanjutnya adalah membeli saham untuk jangka panjang.

Ada beberapa orang yang membeli saham untuk jangka pendek atau trading.

Jadi, mereka melakukan jual beli saham di waktu-waktu tertentu untuk mendapatkan keuntungan.

Kalau ingin aman tapi keuntungan maksimal, investasikan saham untuk jangka panjang.

Anda bisa menabung tiap bulan dalam jangka waktu tahunan.

Jika dirasa sudah cukup menguntungkan, Anda bisa menjualnya sebagian.

Semoga informasinya bermanfaat!

Baca Juga: Bisa jadi Alternatif Investasi, OJK Ungkap Keuntungan jadi Pemberi Pinjaman Pinjol dan Cara Kerjanya