Find Us On Social Media :

Waspada! Modus Penipuan Penerima Bansos Berujung Phising, Lakukan Ini Jika Terlanjur Klik

modus penipuan penerima bansos

GridFame.id -   Penipuan dengan link phishing adalah taktik umum yang digunakan oleh penipu online untuk mencuri informasi pribadi dan keuangan korban.

Modus operandi ini melibatkan pengiriman pesan yang menipu kepada korban, baik melalui email, pesan teks, atau media sosial, dengan tujuan memancing korban untuk mengklik tautan yang mengarah ke situs web palsu.

Situs web ini sering kali meniru tampilan situs asli yang dikenal korban, seperti layanan perbankan online atau platform media sosial, sehingga korban tergoda untuk memasukkan informasi pribadi mereka.

Pesannya biasanya dirancang sedemikian rupa agar terlihat autentik, sering kali dengan menggunakan logo, alamat email palsu yang mirip dengan aslinya, dan bahasa yang meyakinkan.

Pesan tersebut juga mungkin berisi ancaman palsu, misalnya bahwa akun korban akan dinonaktifkan jika tidak segera diverifikasi.

Begitu korban mengklik tautan, mereka akan diarahkan ke situs web palsu yang telah dipersiapkan oleh penipu.

Situs web palsu ini akan meminta korban untuk memasukkan informasi pribadi, seperti nama pengguna, kata sandi, nomor kartu kredit, atau informasi keuangan lainnya.

Penipu kemudian menggunakan informasi ini untuk mencuri identitas korban, melakukan transaksi keuangan ilegal, atau bahkan menjual informasi tersebut kepada pihak lain.

Baru-baru ini terdapat modus penipuan link phising dengan mengatasnamakan bansos.

Bagaimana jika terlanjur klik link phising tersebut?

Tak perlu khawatir, Anda bisa melakukan trik ini agar isi HP tetap aman.

Baca Juga: Ciri-ciri Modus Penipuan dengan Mengajak Bekerjasama Untuk Berbisnis

Melansir dari salah satu warganet di aplikasi X, membeberkan adanya modus penipuan link phising baru.

Sebelumnya, link phising ini ramai karena bertuliskan undangan pernikahan dan paket.

Kini, modus link tersebut berubah kembali menyamar menjadi bansos.

Dimana korban diminta untuk mendaftar bansos dengan mengklik link tersebut.

Jika sudah terlanjur klik linknya, Anda bisa melakukan beberapa hal dibawah ini.

1. Pertama, langsung matikan koneksi internet data maupaun WIFI yang sedang tersambung.

2. Nah, dengan anda mematikan WiFi atau data seluler secepat mungkin, transfer data akan gagal karena tidak ada konektivitas internet.

3. Setelah itu, anda harus meng-uninstal aplikasi dan data M-banking seperti BRIMO, BCA Mobile, dan sebagainya.

4. Bersihkan ponsel dari malware RAT dengan melakukan factory reset.

5 Setelah uninstal dan reset factory berhasil, HP bisa digunakan secara normal.

Setelahnya, Anda juga harus berhati-hati lagi jika ada link yang masuk ke dalam HP.

Salah-salah malah saldo Anda bisa terkuras dan ludes begitu saja.

Ini Ludes Dibobol Buat Bayar Paylater Penipu yang Nyamar jadi Kurir Paket, Begini Modusnya