Find Us On Social Media :

Mau Sewa Ruko untuk Usaha Makanan? Ini Tipsnya Agar Tak Rugi Sudah Bayar Mahal

Tips sewa ruko untuk usaha makanan agar tak rugi (Mortgage Indonesia).

GridFame.id - Ini tips sewa ruko untuk usaha makanan agar tak rugi sudah bayar mahal.

Apakah Anda seorang pebisnis makanan?

Dalam hal bisnis, tepat usaha merupakan salah satu aspek yang penting.

Lokasi usaha sangat menentukan perkembangan bisnis ke depannya.

Untuk itu, kita perlu mempertimbangkan secara matang sebelum menyewa lokasi usaha.

Kalau sampai salah pilih, kita bisa rugi habis-habisan.

Soalnya, biaya sewa tempat usaha atau ruko tidaklah murah, umumnya dibayar tahunan.

Bagi yang baru mau melebarkan bisnisnya dengan menyewa lokasi usaha baru, sebaiknya teliti.

Ada beberapa tips yang bisa dilakukan sebelum sewa tempat usaha untuk bisnis makanan.

Apa saja kira-kira?

Simak tips-tips berikut ini, yuk!

Baca Juga: Begini Cara Beli Atau Sewa Mesin EDC Semua Bank Untuk Usaha Pribadi

Tips Sewa Ruko untuk Bisnis Makanan Agar Tak Rugi

Ada 3 tips yang bisa Anda ikuti sebelum sewa ruko untuk usaha makanan.

Merangkum dari video TikTok seorang agen properti @halimalphaproperti, berikut tips-tipsnya.

1. Pastikan Lokasi Sesuai dengan Jenis Usaha

Jika Anda berniat menyewa ruko untuk menjalankan usaha, pastikan lokasi ruko sesuai dengan jenis usaha Anda.

Misalnya jika usaha Anda bergerak dibidang makanan, maka pastikan ruko Anda berada di lokasi yang ramai penjual makanan.

Tak perlu khawatir kalah saing dengan penjual lain.

Berada di lokasi yang dekat dengan kompetitor justru bisa bikin usaha berkembang.

Dengan catatan, usaha Anda punya pembeda yang bisa menarik pelanggan.

2. Sesuaikan Ukuran Ruko dengan Kebutuhan

Selanjutnya adalah menyesuaikan ukuran ruko dengan kebutuhan bisnis Anda.

Baca Juga: Cuma Keluar Biaya di Awal! Segini Modal yang Dibutuhkan untuk Memulai Bisnis Backdrop Dekorasi Lamaran

Jangan sampai Anda sudah menyewa mahal-mahal tapi tidak sesuai.

Sebaiknya sesuaikan dengan kebutuhan, jangan terlalu sempit tapi juga jangan terlalu besar.

Soalnya makin besar ukuran ruko, makin mahal pula harga sewanya.

3. Perhatikan Biaya Perawatan

Selanjutnya adalah memperhatikan biaya perawatan ruko yang akan disewa.

Jangan tergiur ruko yang tarif sewanya terlalu murah.

Pastikan tidak ada kerusakan dan biaya perawatannya tak mahal.

Soalnya, ini bisa jadi pengeluaran tak terduga bisnis Anda.

Baca Juga: Mau Sewakan Ruko ke Orang Lain? Ini Beberapa Hal yang Harus Dipertimbangkan sebelum Menentukan Harga Sewanya