Find Us On Social Media :

Pantau Pendaftaran dan Syarat Mudik Gratis dari Pemprov DKI Jakarta 2024

GridFame.id - Simak info mudik gratis yang bertebaran!

Kabar baik bagi pemudik Lebaran 2024, soalnya ada banyak program mudik gratis dari berbagai pihak.

Jangan sampai kelewatan infonya ya!

Salah satunya adalah Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyelenggarakan Program Mudik Gratis 2024.

"Pada tahun 2024 direncanakan Pemprov DKI Jakarta melaksanakan Program Mudik Gratis, ada ratusan bus ke-19 kota atau kabupaten di enam provinsi di Jawa dan Sumatra dengan kapasitas lebih dari 27 ribu penumpang," kata Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

Rencananya Pemprov DKI Jakarta menyiapkan 259 unit bus untuk arus mudik dan 210 unit bus untuk arus balik untuk menampung 27 ribu orang.

Selain itu, disediakan juga 13 unit truk untuk mengangkut sepeda motor saat arus mudik dan 10 unit truk untuk arus balik.

Program Gratis Mudik 2024 yang bersinergi melalui Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta dan pihak pemangku kepentingan terkait (stakeholder) serta para pengusaha ini, menjadi salah satu upaya Pemprov DKI Jakarta untuk memfasilitasi warga DKI Jakarta yang ingin mudik dan balik menggunakan bus.

Selain mengurangi beban masyarakat, program ini juga menjadi imbauan bagi masyarakat DKI Jakarta untuk menghindari bepergian jauh membawa barang bawaan berlebih menggunakan kendaraan roda dua.

Pemprov DKI Jakarta telah menyediakan dana sebesar Rp13 miliar untuk program mudik dan balik Lebaran 2024 menggunakan angkutan umum secara gratis.

"Ya setiap tahun Rp13 miliar. Pertama supaya mengurangi beban masyarakat, yang kedua tentunya dengan imbauan seperti Pak Kapolri atau Menteri Perhubungan (Menhub) untuk menghindari kendaraan roda dua," ujar Heru.

Baca Juga: Info Mudik Gratis Jawa Tengah 2024, Ini Jadwal, Tempat Daftar dan Syarat Lengkapnya