Tunggakan premi yang berlangsung beberapa waktu bisa menyebabkan polis tidak aktif atau terhenti otomatis.
2. Jangan Terburu-buru Mengajukan Klaim
Tertanggung memang memiliki hak untuk mengajukan klaim asuransi mobilnya.
Namun jika klaim dilakukan dengan terburu-buru, risikonya akan tertolak.
Maka pastikan dulu melengkapi semua dokumen yang menjadi syarat wajib melakukan klaim.
Perhatikan pula masa berlaku klaim dan wilayah yang dicakup.
3. Ajukan sesuai Polis
Dalam polis atau bukti perjanjian asuransi biasanya memuat semua hal mengenai hak dan kewajiban pihak penanggung maupun pihak tertanggung.
Polis tersebut menjadi dasar pengajuan klaim asuransi, maka ajukan klaim sesuai dengan polis tersebut.
Jika memang diperlukan, baca kembali isi polis saat akan mengajukan klaim asuransi mobil.
4. Ajukan Kembali
Pengajuan klaim asuransi yang pertama mungkin tertolak karena terdapat satu kesalahan.
Anda bisa mengajukan klaim kembali dengan memperbaiki kesehatan tersebut.
Namun jika alasan ditolaknya klaim asuransi karena melebihi batas waktu, di luar wilayah jangkauan atau karena ada pelanggaran, Anda tidak bisa mengulangi pengajuan klaim.
Baca Juga: Bisa jadi Solusi Finansial dan Mental! Ini Pentingnya Punya Asuransi Bagi Pekerja
Asal semua persyaratan klaim asuransi mobil telah dipenuhi, sebenarnya sangat kecil kemungkinan klaim tersebut ditolak.
Oleh karena itu, Anda harus tahu hal-hal yang menyebabkan klaim asuransi mobil ditolak sebelum mengajukannya.
Baca Juga: Ini Jenis Asuransi yang Pas Diambil Jelang Puasa dan Lebaran, Bermanfaat Banget!