Find Us On Social Media :

Modal Cuma Rp 3 Jutaan Aja! Begini Cara Membuka Franchise Raja Steak

modal yang dibutuhkan franchise raja steak

GridFame.id - Franchise telah menjadi model bisnis yang populer di seluruh dunia karena menawarkan kesempatan bagi para pengusaha untuk memperluas bisnis dengan menggunakan merek, sistem, dan dukungan yang sudah mapan.

Franchise adalah bentuk kerja sama bisnis di mana pemilik merek atau pemilik bisnis memberikan hak kepada pihak lain (franchisee) untuk menjual produk atau jasa menggunakan merek dagang mereka, sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan.

Bagi franchisee, bergabung dengan sebuah franchise dapat memberikan manfaat berupa keuntungan dalam pengelolaan bisnis, pelatihan, dukungan pemasaran, serta pengakuan merek yang sudah mapan di pasaran.

Ada beberapa jenis franchise, termasuk franchise makanan dan minuman, franchise ritel, franchise jasa, dan banyak lagi.

Setiap jenis memiliki karakteristik dan persyaratan yang berbeda.

Proses memulai franchise melibatkan langkah-langkah seperti pencarian peluang franchise, peninjauan dokumen perjanjian, pemilihan lokasi usaha, pelatihan, dan lain-lain.

Proses ini membutuhkan investasi waktu dan dana yang cukup.

Bagi franchisor atau pemilik merek, memiliki jaringan franchise memungkinkan mereka untuk memperluas cakupan bisnis mereka dengan risiko yang lebih rendah.

Mereka juga mendapatkan pendapatan dari royalti dan biaya awal franchise.

Salah satu franchise dengan modal murah adalah Raja Steak.

Modalnya mulai dari Rp 3 jutaan, berikut ini cara membuka franchise Raja Steak.

Baca Juga: Cabangnya Tersebar Dimana-mana, Segini Modal yang Dibutuhkan Membuka Franchise Bakso Kota Cak Man Malang