GoPay Later Tak Muncul di Tokopedia
Salah satu alasan utama Gopay Later tak muncul di Tokopedia adalah karena Anda memang belum diberikan fasilitas tersebut.
Melansir dari laman Gojek.com, saat ini Gopay Later memang belum bisa dinikmati semua pengguna.
Hanya pengguna Tokopedia sekaligus Gojek yang menjadi pelanggan setia yang bisa mendapatkan fiturnya.
Jika Anda merupakan pengguna terpilih, maka akan ada penawaran untuk aktivasi Gopay Later di Tokopedia.
Setelah aktivasi, Anda bisa menggunakan Gopay Later untuk belanja di Tokopedia.
Lalu, bagaimana agar bisa mendapatkan fitur tersebut?
Ada beberapa cara agar Anda bisa segera mendapatkan layanan atau fitur tersebut.
- Sering melakukan transaksi di Tokopedia dan Gojek.
- Update atau perbarui aplikasi Tokopedia dan Gojek.
- Memastikan data tang ada di Tokopedia dan Gojek valid.
Semoga informasinya bermanfaat!