Find Us On Social Media :

Bisnisnya Tak Pernah Redup, Segini Modal Dibutuhkan Franchise Mbok Galak

modal penyetan mbok galak

 

GridFame.id - Franchise dapat dijelaskan sebagai suatu perjanjian yang memungkinkan seseorang atau perusahaan untuk menggunakan merek dagang, sistem operasional, dan dukungan dari pemilik waralaba dalam menjalankan sebuah bisnis.

Salah satu keunggulan utama dari franchise adalah adanya model bisnis yang sudah teruji.

Franchisee dapat memanfaatkan keberhasilan yang telah dibuktikan oleh franchisor dalam mengembangkan dan mengoperasikan bisnis.

Bagi franchisee, membeli waralaba memberikan akses langsung ke merek yang sudah dikenal dan mempunyai basis pelanggan yang mapan.

Hal ini dapat mengurangi risiko bisnis dan mempercepat waktu untuk meraih keuntungan.

Pemilik waralaba biasanya menyediakan berbagai jenis dukungan kepada franchisee, mulai dari pelatihan, panduan operasional, hingga bantuan pemasaran.

Dukungan ini membantu franchisee dalam menjalankan bisnis mereka dengan lebih efektif.

Untuk mendapatkan hak untuk menggunakan merek dagang dan sistem operasional, franchisee harus membayar biaya awal kepada franchisor.

Selain itu, mereka juga harus membayar royalti berdasarkan pendapatan mereka kepada franchisor sebagai imbalan atas penggunaan merek dagang dan dukungan yang diberikan.

Salah satu yang cocok dijadikana franchise adalah bisnis makanan Mbok Galak.

Tetap laris dan tak pernah redup, berapa modal yang dibutuhkan?

Baca Juga: Jadi Salah Satu Minuman Viral di Media Sosial, Segini Modal yang Dibutuhkan Buka Franchise Pertamilk