Find Us On Social Media :

Ini Daftar Biaya Transaksi Kartu Kredit Berbagai Bank yang Harus Ditanggung Untuk Belanja di Shopee

belanja di shopee

GridFame.id - Belanja di Shopee bukan hanya lengkap produknya dan berharga murah.

Shopee juga memfasilitas pengguna untuk menggunakan berbagai metode pembayaran.

Salah satunya dengan menggunakan kartu debit atau kartu kredit.

Tentunya pengguna perlu menambahkan dulu kartu bank yang dipakai ke akun Shopee sebelum digunakan.

Ada banyak jenis Kartu Kredit yang bisa dipakai untuk bertransaksi di Shopee.

Mulai dari BNI, BRI, BCA, Mandiri, BTN, CIMB Niaga, KB Bukopin, Danamon, DBS, HSBC, Citibank, dll.

Apabila kartu Anda diterbitkan oleh bank dalam negeri dan memiliki logo Visa/Mastercard/JCB/American Express (tergantung kebijakan masing-masing bank), maka Anda dapat menggunakan kartu tersebut untuk melakukan transaksi di Shopee.

Jika Anda menggunakan kartu kredit yang diterbitkan di luar negeri, kartu tersebut dapat digunakan untuk melakukan transaksi di Shopee namun hanya untuk metode Bayar Penuh saja.

Ada pun untuk negara penerbitnya masih terbatas pada 9 (sembilan) negara yaitu Filipina, Taiwan, India, Korea Selatan, Hong Kong, Uni Emirat Arab, dan Singapura.

Namun untuk setiap pembelian produk di Shopee dengan menggunakan kartu kredit akan dikenai biaya transaksi.

Simak segini besaran biaya transaksi kartu kredit setiap bank.

Baca Juga: Akun Driver Shopee Terhapus? Begini Cara Daftar Ulang Biar Bisa Ambil Orderan 

Berikut adalah informasi biaya transaksi sesuai kebijakan masing-masing bank penerbit kartu kredit:

1. Khusus cicilan dengan kartu kredit OCBC NISP, Anda akan dikenakan biaya transaksi Rp15.000 sesuai dengan ketentuan pihak bank.

Biaya tersebut akan masuk dalam tagihan bulanan kartu kredit.

2. Per 1 Juni 2022, khusus cicilan 0% kartu kredit Mayapada akan dikenakan biaya transaksi Rp20.000 sesuai dengan ketentuan pihak bank.

Biaya tersebut akan masuk dalam tagihan bulanan kartu kredit.

3. Per 1 Maret 2021, khusus cicilan kartu kredit Bank Danamon akan dikenakan biaya admin sebesar Rp15.000 sesuai dengan ketentuan pihak bank.

Biaya tersebut akan masuk secara otomatis dalam tagihan bulanan kartu kredit Anda.

4. Per 18 Maret 2021, biaya penanganan untuk pembayaran penuh menggunakan semua jenis kartu kredit atau debit online tidak dikenakan biaya penanganan (0%).

5. Per 1 Februari 2019, cicilan kartu kredit Bank Mega dengan tenor 3 (tiga) & 6 (enam) bulan dikenakan biaya transaksi sebesar 0,5% per bulan sesuai dengan ketentuan pihak bank.

Biaya tersebut dihitung berdasarkan total transaksi (setelah biaya penanganan) & akan masuk dalam tagihan bulanan.

6. Per 1 April 2019, khusus cicilan 0% Bank BRI dikenakan biaya konversi sesuai dengan ketentuan pihak bank sebesar Rp5.000 per transaksi.

Baca Juga: Tanpa Modal Besar, Ini Cara Daftar Jadi Agen Drop Point Shopee Express dan Keuntungan yang Didapat

Biaya akan ditagihkan oleh Bank BRI bersamaan dengan cicilan pertama transaksi yang dikonversi.

7. Khusus cicilan dengan kartu kredit DBS Bank dikenakan biaya transaksi sesuai dengan ketentuan pihak bank sebesar Rp15.000 per transaksi.

Biaya akan ditagihkan oleh DBS Bank pada akhir bulan.

8. Per 1 Mei 2019, khusus cicilan 0% Bank Permata dikenakan biaya konversi sesuai dengan ketentuan pihak bank sebesar Rp15.000 per transaksi.

Biaya tersebut akan masuk dalam tagihan bulanan kartu kredit.

9. Per 20 November 2019, cicilan kartu kredit Bank Mandiri & Bank BTN dengan tenor 24 bulan dikenakan biaya transaksi sebesar 0,5% per bulan sesuai dengan ketentuan pihak bank.

Biaya tersebut dihitung berdasarkan total transaksi (setelah biaya penanganan) & akan masuk dalam tagihan bulanan.

10. Transaksi dengan metode pembayaran kartu kredit, baik pembayaran penuh maupun cicilan, khusus untuk Mandiri Kartu Kredit Shopee dengan BIN 421313 tidak dikenakan biaya penanganan.

Jika Anda menerima tagihan lebih dari jumlah Total Pembayaran Anda saat checkout, hubungi Shopee Customer Service.

Untuk pembayaran dengan Angsuran Kartu Kredit, beberapa bank/penyedia kartu mengenakan biaya penanganan.

Baca Juga: Pantas Anak Muda Banyak Utang, Ini Kesalahan yang Bikin Tagihan Shopee Paylater Jadi Tak Terbayar