Find Us On Social Media :

Seru Banget! Pengunjung Berlomba Serbu dan Abadikan Kendaraan Listrik Karya Inovatif Mahasiswa/i dari 3 Kampus Ternama di PEVS 2024

Minat pengunjung PEVS 2024 setiap harinya kian meningkat.

GridFame.id – Memasuki hari ketiga, antusiasme masyarakat terhadap ajang  PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS) 2024 terus mengalami peningkatan.

Pengunjung lintas sektor, mulai dari pegiat usaha kendaraan listrik termasuk industri komponen pendukung baik dalam maupun luar negeri, hingga pegiat profesional di bidang pendidikan terus berdatangan ke Jakarta Internasional Expo (JIExpo).

Project Manager PEVS 2024, Rudi MF, mengatakan, banyak brand yang hadir di PEVS berlomba-lomba menunjukan produk terbaiknya kepada para pengunjung.

Pasalnya, PEVS 2024 yang pada tahun ini berkolaborasi dengan Asiabike Jakarta (ABJ), bukan sekadar menjadi ajang pameran semata.

Melainkan juga menjadi wadah bagi para pelaku indsutri bertemu untuk saling bekerja sama (Business to Business /B2B).

Kawasan Hall A JIExpo misalnya, yang menarik perhatian pengunjung lintas negara untuk melihat-lihat produk-produk sepeda motor dan sepeda listrik, beserta industri komponen pendukungnya yang dihadirkan oleh Asiabike Jakarta.

Baca Juga: Pameran Kendaraan Listrik Terbesar di Asia Tenggara “PEVS 2024” Resmi Dibuka! Segini Harga Tiketnya dan di Sini Cara Belinya!

Baca Juga: Ini Dia Aneka Fasilitas Bagi Pengunjung PEVS 2024, dari Shuttle Bus Listrik Gratis, Nursery Room, Hingga Pertunjukan Musik, Gratis!

Motor dan Sepeda Listrik Miliki Penggemar Tersendiri

Sebanyak total 90 peserta brand yang telah mendunia ikut memamerkan produk unggulannya dengan produk yang menyasar target segala usia.

“Kolaborasi antara PEVS dan Asiabike Jakarta adalah bagian dari strategi yang disajikan Dyandra Promosindo, selaku penyelenggara demi mendongkrak minat masyarakat Indonesia,” ujar Rudi, Kamis (2/5).

Hal ini, kata Rudi, diwujudkan demi mendukung Pemerintah Indonesia dalam percepatan transisi kendaraan listrik oleh masyarakat Indonesia.