Find Us On Social Media :

Salah Langkah SLIK OJK Bisa Jelek! Ini Langkah Jika Tak Kuat Bayar Cicilan KUR Gegara Bisnis Bangkrut

Solusi bisnis bangkrut dan kesulitan bayar cicilan KUR (ISTIMEWA).

GridFame.id - Ini dia langkah yang bisa dilakukan jika tak bisa bayar KUR gegara bisnis bangkrut.

Kredit Usaha Rakyat atau KUR menjadi salah satu kredit yang digunakan banyak pemilik usaha.

Seperti namanya, kredit ini memang diperuntukkan bagi pemilk usaha.

Pemerinta memberikan subsidi bunga KUR hanya 0,2% per bulan atau 6% per tahun.

Tujuannya agar para pemilik usaha bisa lebih mudah mengembangkan usaha atau bisnisnya.

Namun, tak sedikit pelaku usaha yang kesulitan bayar cicilan KUR.

Salah satu alasannya karena bisnisnya yang bangkrut.

Sebagaimana diketahui, pembayaran cicilan kredit KUR diambil dari pendapatan bisnisnya.

Pada fase ini, biasanya banyak yang gagal bayar dan SLIK OJK-nya jadi jelek.

Lantas, bagaimana langkah yang tepat jika sudah tak bisa bayar cicilan KUR gegara bisnis bangkrut?

Simak selengkapnya!

Baca Juga: Simak 7 Tips Gunakan Pinjaman KUR BRI Untuk UMKM Agar Terhindar Dari Galbay

Bagi yang sedang kesulitan bayar cicilan KUR gegara usaha bangkrut, penting untuk mengetahui langkah mengatasinya.

Hal ini agar SLIK OJK bisa tetap bersih dan terjaga.

Melansir dari video TikTok Hendra Yusuf, langkah yang bisa dilakukan adalah meminta keringanan ke bank.

Bank pasti akan mempertimbangkan untuk memberikan keringanan jika bisnis bangkrut.

"Solusinya adalah kalian datang ke bank-nya aja, minta restrukturusasi kredit, jadi utang kalian sisa berapa itu minta direstrukturisasi.

Nanti permohonannya adalah usaha bangkrut, minta aja cicilannya disesuaikan dengan kemampuan kalian bayar," jelas Hendra Yusuf, dikutip oleh GridFame.id.

Jangan diam saja atau mencoba bayar semampunya.

Soalnya, itu akan memengaruhi SLIK OJK Anda.

Jika SLIK OJK buruk, maka Anda bisa kesulitan ambil pinjaman di masa mendatang.

Semoga informasinya bermanfaat!

Baca Juga: Warganet Ini Kaget Dapat Kol 5 di SLIK OJK Padahal Baru Menunggak 3 Bulan, Ternyata Ini yang Terjadi!