Namun siapa sangka kalau hubungan yang terlihat indah itu rupanya memiliki banyak rahasia terpendam?
Hal itu diungkap Keisha sendiri lewat obrolannya dengan Gritte Agatha dalam video berjudul 'CURHATAN KESHA RATULIU, 2 TAHUN DIK4S4RIN PACAR!' yang tayang pada Rabu (8/1/2020).
Kesha menyebut hubungannya dengan sang mantan adalah toxic relationship.
Dari laman Pijar Psikologi, hubungan seperti ini membuat orang lain merasa lebih buruk, timbul amarah, depresi, cemas, konflik batin.
Saat pertama kali mengenal, Kesha sama sekali tak memiliki bayangan akan terlibat dalam toxic relationship.
Baca Juga: Dua Kali Gali Makam, Penggali Kubur Lina Sebut Ada Pengalaman Tak Terlupakan Saat Proses Autopsi
Pasalnya, pasangannya saat itu memberi kesan positif di awal, sehingga membuat Kesha terbuai dan percaya bahwa pilihannya tepat.
"Aku waktu itu sebenarnya tahunya dia orang yang sangat amat baik. Satu karena dia rajin shalat, taat agama, sayang banget sama mamanya," ujar Kesha.
Tidak butuh waktu lama, hanya sekitar tiga bulan atau enam bulan, Kesha mulai melihat ada keanehan dari sikap kekasihnya saat itu.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar