Akibat ditinggalkan oleh sang kekasih, Revi diduga alami depresi berat hingga ia kerap melakukan hal-hal yang dipertanyakan.
Lantas kabar menghebohkan itu disusul pula dengan berita bahagia, Revi Mariska dipersunting oleh seorang pria yang jauh lebih tua.
Kali ini kabar pernikahan itu juga dianggap mengejutkan, apalagi suami Revi Mariska ini memiliki jarak usia terhitung cukup jauh darinya.
"Emang lebih suka sama yang lebih tua, lagian kan ya lebih dewasa aja, lebih ngemong," jawab Revi, dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official, tahun 2018 silam.
Bahkan Mariska juga menampik tudingan bahwa dirinya menikah hanya karena materi.
Pernikahannya itu adalah pernikahan ketiga kalinya bagi Revi Mariska.
Tak sungkan bahkan Mariska juga kerap bagikan potret dirinya bersama sang suami di Instagram.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar