GridFame.id - Artis peran Nikita Mirzani memang tidak pernah terlepas dari kontroversi.
Belum saja ada seminggu keluar dari rutan Polres Metro Jakarta Selatan, nampaknya kedua mantan suami Nikita Mirzani terlihat tidak puas.
Sebelumnya, perempuan kelahiran Jakarta ini menjadi tahanan Polres Metro Jakarta Selatan karena dilaporkan oleh Dipo Latief.
Penangkapan Nikita Mirzani menjadikan banyak orang terharu.
Ibu tunggal ini harus menginap di bui walaupun memiliki kewajiban untuk mengurusi tiga anaknya.
Nikita yang masih memiliki kewajiban sebagai tulang punggung keluarga akhirnya diperbolehkan pulang oleh Polres Metro Jakarta Selatan pada Senin (3/2/2020).
Nikita ditahan oleh polisi karena dilaporkan melakukan tindak kekerasan dan penggelapan uang terhadap mantan suaminya, Dipo Latief.
Ternyata tak hanya mantan suami ketiga Nikita Mirzani yang bernama Dipo Latief yang mencoba menjebloskan perempuan yang biasa dipanggil 'Nyai' ke bui.
Salah satu mantan suami Nikita, Sajad Ukra juga berencana menjebloskan Nikita ke bui.
Melalui beberapa unggahan instagram @nikitamirzanimawardi_17, terdengar rekaman suara Sajad Ukra yang sedang marah dan mengancam Nikita agar masuk penjara.
Sajad Ukra, lelaki kelahiran Australia ini mengancam Nikita untuk menyuap polisi agar menahan Nikita.
Terlihat bahwa Sajad Ukra dan Dipo Latief memiliki maksud yang sama, mengharapkan mantan istrinya ditahan.
Kekompakan Dipo dan Sajad ternyata terlihat dari postingan instagram Nikita Mirzani.
Dua mantan suami Nikita ini terlihat sedang menghabiskan malam bersama pasangan masing-masing.
Dipo Latief terlihat menggandeng perempuan dengan baju berwarna hitam dengan aksen hijau.
Sajad Ukra terlihat menggandeng istrinya, Medina Moesa.
"2 mantan suami yang sudah ku ceraikan jadi satu. BBF till jannah. Amin," komentar Nikita.
View this post on Instagram2 mantan suami yg sudah ku ceraikan jadi satu ????BFF till jannah. Amin ????
Video Sajad dan Dipo yang sedang menghabiskan waktu bersama ini mendapatkan banyak komentar netien.
"Wah bersekutu demi menghancurkan 1 wanita, 3 anak ini yang tak terkalahkan. Tuhan berkati Nyai," tulis salah satu akun Instagram.
"Bahaha, mau bikin persatuan buat lawan elu kayanya @nikitamirzanimawardi_17," tulis salah satu akun Instagram.
"Saking kuatnya nyai sampe-sampe mereka harus menyatukan kekuatan, ckckck. Dinamakan hubungan sebab akibat," tulis pengikut Nikita di instagram.
"Terimakasih kak Niki, telah mempersatukan mereka, adik kakak yang telah lama berpisah," tulis pengikut Nikita di Instagram.
Baca Juga: 18 Produk Kebersihan Ini Disebut Mampu Matikan Virus Corona, Singapura Rilis Daftarnya, Apa Saja?
Source | : | instagram.com |
Penulis | : | Winnieati Sutanto Putri |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Komentar