"Saya kebetulan naik motor, anak saya sama mertuanya naik mobil.
Tiba-tiba di perjalanan itu kan terpencar, (mereka) bukannya ke kantor polisi ternyata dia belok (ke tempat lain), dari situ saya udah susah ketemunya sama anak saya," ungkap Pamela.
Perilaku Hansen yang melakukan KDRT kepada keluarganya ini menurut Pamela sering dilakukan.
"Dia kan memang selalu KDRT kalau dia lagi marah, jadi anaknya suka diangkat terus dibegituin (dibanting ke lantai), selalu kayak begitu," pungkasnya.
Hingga berita ini ditulis, belum ada keterangan resmi dari pihak Hansen maupun keluarga Chelsea Olivia atas laporan dugaan KDRT ini.
Artikel ini sudah pernah tayang di TribunStyle dengan judul Kronologi Kakak Ipar Chelsea Olivia Diduga Alami KDRT 'Dia Cuma Bisa Teriak & Nangis, Takut Dibunuh'.
Source | : | TribunStyle |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Komentar