Pantauan Kompas.com, setelah mengetik kata "corona", akan muncul penjelasan dasar mengenai virus corona atau corona virus.
Selanjutnya, Anda akan dimintai 3 data sebagai profil responden seperti usia, jenis kelamin, dan domisili.
Lantas, informasi apa sajakah yang tersedia?
Terdapat 8 pilihan informasi yang disediakan sebagai berikut.
A. Apa itu #Covid19
Di menu ini, Anda akan mendapatkan informasi mengenai virus corona atau coronavirus Covid-19.
B. Bagaimana #Covid19 tersebar
Jika Anda memilih menu ini, akan muncul informasi seputar cara penularan virus.
C. Apa saja gejala #Covid19
Menu ini akan menginformasikan kepada pembaca mengenai gejala umum orang terinfeksi virus, seperti demam di atas 38 derajat, batuk, sesak napas, dan susah bernapas.
D. Cara-cara melindungi diri
Sejumlah cara melindungi diri dari virus corona dapat diakses di menu ini. Informasi yang ada dilengkapi dengan contoh.
E. Cara-cara melindungi orang lain
Selain pemberitahuan mengenai cara melindungi diri, di menu ini juga tersedia info tentang melindungi orang lain dari virus.
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Komentar