Memiliki hobi melukis, Khadijah membuat sebuah persembahan khusus untuk BCL.
Ia membuat sebuah lukisan sebagai hadiah untuk menantunya itu.
"May this rose be your campanion and remembrance to carry you through in life with strength, good health, panjang umur dan murah rezeki, with an abundancenof love, understanding and happiness, InsyaAllah, with full guidance of Allah SWT. Aamiin," ujar Khadijah.
Tampak sebuah lukisan indah berbentuk bunga mawar berwarna merah dalam unggahannya.
Ashraf meninggal pada (18/02/2020) akibat serangan jantung.
Namun BCL dan keluarga tak bisa membuat acara 40 harian lantaran adanya wabah virus corona.
Hal inilah yang membuat Khadijah memutuskan untuk terbang ke Indonesia.
Source | : | instagram.com |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar