GridFame.id - Ashanty merupakan salah satu dari banyak publik figur yang ikut menggalang dana di tengah pandemi corona.
Keluarga Anang Hermansyah menggelar donasi bersama para penggemar setia mereka.
Donasi itu pada akhirnya terkumpul hingga mencapai 1,5 Milyar.
Semua uang yang terkumpul kemudian di belikan Alat Pelindung Diri (APD) untuk kemudian disalurkan ke sejumlah rumah sakit yang membutuhkan.
Total ada 300 Rumah sakit yang mendapatkan bantuan dari keluarga Ashanty Hermansyah itu.
Sementara total APD yang akan dikirimkan ke rumah sakit ada sebanyak 1500 APD.
Ashanty bersyukur atas banyaknya orang yang ikut berdonasi dan mempercayai dirinya.
Ibu dua orang anak itu juga memberikan pengumuman hasil donasi melalui sebuah unggahan di akun instagramnya.
"Alhamdulillah hari ini sudah terkumpul dan tersalurkan, ke 300 RS di seluruh Indonesia..nanti kita akan share detailnya juga, semoga bisa berguna bagi yg membutuhkan..jaga kesehatan buat kita semua," ungkap Ashanty.
Ia juga mengaku keluar rumah untuk mengirim paket APD itu ke ekspedisi.
"Btw sebulan lebih di rumah aja, baru ini kedepan rumah buat anter barang ke ekspedisi, rasanya bahagia banget. Makasi atas bantuan semua team AFC sehingga terkumpulnya donasi ini," jelasnya.
Seperti diketahui, keluarga Anang Hermansyah melakukan lockdown di istana mewah mereka yang berada di kawasan Cinere, Depok.
Mereka memutuskan untuk tidak mengizinkan orang rumahnya keluar.
Bahkan mereka juga tegas tidak menerima tamu selama lockdown.
Tiba hari untuk membagi donasi, Ashanty rupanya mengaku dirinya sempat bertengkar dengan sang suami.
Hal ini lantaran Anang melarang sang istri untuk ikut membagikan donasi APD itu.
"Aku dan keluarga berhati-hati banget (terima tamu)," ujar Ashanty seperti dikutip dari WartaKotaLive.com.
Ashanty sebenarnya sangat ingin ikut terlibat membagikan donasi namun kondisinya tidak memungkinkan.
Dirinya yang saat ini mengidap autoimun membuat Anang melarang istrinya keluar rumah.
"Riskan banget kalau aku ke rumah sakit atau keluar rumah di tengah kondisi begini," jelasnya.
Ashanty lantas menuruti sang suami dan hanya menitipkan bantuan APD nya untuk disalurkan tepat sasara oleh pihak ekspedisi.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar