"Hari ini alhamdulillah kami mau klarifikasi. Mohon maaf untuk beberapa hari ini aku tidak ada komentar apa pun karena memang aku tidak mau salah berkomentar," ucap Zaskia dalam video itu.
Menurut Sirajuddin, ia awalnya ingin pernikahan dilakukan secara agama dan negara.
Akan tetapi, terdapat kendala di mana tanggal pernikahannya tak bisa ditampung oleh KUA karena ada kebijakan dari Kementerian Agama berkait wabah Covid-19.
Baca Juga: Berkah Ramadan, Zaskia Gotik Akhirnya Blak-blakan Soal Pernikahannya dan Buat Pengakuan Ini
Apa boleh buat, karena kondisi tak memungkinkan itu semua, Sirajuddin juga tak mau pernikahannya malah menimbulkan bahaya jika dipaksakan.
Ia akhirnya bersama Zaskia memutuskan untuk menikah secara agama terlebih dahulu.
Secara otomatis, ini adalah bulan Ramadhan pertama Zaskia Gotik menjadi seorang istri.
Apalagi ini adalah hal yang sangat ditunggu-tunggu olehnya.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar