"Aktingnya bagus sih. Saya kalau udah bilang aktingnya bagus, berarti dia tukang tipu. Kalau saya ketipu, berarti dia tukang tipu karena saya aja ketipu! Dari muka tuh saya sangat peka ya, saya bisa lihat ini orang nipu apa gak," ujarnya.
Kemudian dari video itu pun Baim baru menyadari bahwa oknum ojol tersebut menggunakan trik yang sama pada ucapannya.
Ia sama-sama mengaku kehabisan bensin dan sudah mendorong motor sangat jauh dengan jarak yang sebenarnya kalau dipikir-pikir tidak masuk akal.
Baca Juga: Tak Kaget Roy Kiyoshi Ditangkap Karena Konsumsi Obat, Keluarga Ternyata Sudah Tahu: 'Itu Obat Tidur'
Ia juga menyebutkan jam biasa ia keluar untuk narik sehingga membuat orang berpikir ia sudah bekerja dengan waktu yang sangat lama.
"Oh iya bener! Begonya sama kayak gue nih orang. Lah kan kita orang polos ya. Gue juga bingung pas awalnya, wah dorongnya dari Jakarta Timur nih. Sialan juga nih orang. Gue aja ketawa ngekek. Kok gue ngerasa dibegoin ya," tambah Baim.
Namun Baim sendiri masih bingung apakah oknum ojol ini benar-benar memanfaatkan kebaikan orang atau memang benar-benar mogok.
Meski begitu ia mengaku pasrah saja dengan apapun alasan dari ojol tersebut meminta bantuan, terlepas dari apapun niatannya.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar