GridFame.id - Siapa yang tidak tahu Sandra Dewi?
Sudah cantik, kini hidupnya seolah semakin sempurna dengan memiliki suami yang tampan dan kaya raya, serta anak-anak yang lucu dan pintar.
Meski begitu, ia nampak tak pernah memamerkan hartanya.
Yang netizen tahu hanya rumah mewahnya yang selalu ia perlihatkan di IG Story.
Beberapa waktu lalu ia sempat viral karena membelikan anak pertamanya, Raphael Moeis sebuah jet pribadi di ulang tahunnya yang pertama.
Kini, kelakuan sultan Sandra Dewi kembali bikin netizen geleng-geleng kepala.
Seperti yang belum lama ini didapatkan Sandra Dewi saat melakukan live Instagram bersama Fitri Tropica.
Pada kesempatan itu Fitri Tropica atau yang biasa disapa Fitrop ini membacakan sebuah pertanyaan dari seorang netizen.
Warganet itu rupanya penasaran apakah Sandra Dewi pernah mendengarkan alarm token listrik yang harus diisi ulang.
Mengejutkannya, Sandra Dewi justru memberikan reaksi tak terduga terhadap pertanyaan itu.
Pasalnya ibu dua anak ini nampak terkejut dan baru mengetahui jika token listrik yang mau habis akan mengeluarkan suara.
“Pernah dengar rumahnya bunyi token listrik nggak?” tanya Fitri Tropica membaca pertanyaan dari seorang netizen.
“Memang ada bunyinya? Memang ada? Gue baru tahu, masa sih?” jawab Sandra Dewi.
Sandra Dewi yang mengaku tak mengetahui bunyi token listrik ini pun balik melemparkan pertanyaan yang sama kepada Fitri Tropica.
Presenter 32 tahun ini bahkan mengaku jiwa miskinnya bergejolak setiap mendengarkan token listrik di rumahnya berbunyi.
“Ya sering lah, bukan pernah. Lu nggak pernah tahu merdunya kalau listrik habis. Jiwa miskin ku meronta-ronta,” ujar Fitri Tropica.
Tak hanya itu, banyak warganet yang ikut merasakan apa yang dirasakan Fitrop.
Semua keluh kesah warganet tersebut tercurahkan setelah video live Instagram tersebut diunggah kembali oleh beberapa akun gosip.
"Jangan kan token listrik mbak, kadang pulsa aja bunyi nit nit nit pas lagi telponan," tulis akun @tantyartika.
"Mau bunyi juga paling ga sempet denger udah keburu di isi lagi," tulis akun @olipinot.
"Apa dayaq kl rumahq dalam 1 bulan bunyi tit tit tit bisa 2 - 3x," tulis akun @evershine.id.sidoarjo.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar