Hal ini diungkapkannya melalui sebuah unggahan di akun instagram pribadinya.
Dalam unggahannya itu, dr. Tirta ikut menyoroti aksi orang Indonesia yang sama sekali tak mencerminkan simpati dan empati terhadap pandemi ini.
"Kasus Bulan Mei
1. Prank Sembako Sampah
2. Trend Indira
3. Mudik Lewat Bandara
4. Buru-buru Beli Baju di Mall
5. Bullying Adek Rizal
6. Lelang Keperawanan
Terus Besok apalagi? Kapan ke KUAnya?" tulis dr. Tirta dalam unggahannya.
Semua bermula dari YouTuber Ferdian Paleka yang menggegerkan publik dengan aksinya membagikan sembako berisi sampah.
Hingga membuat dirinya harus mendekam di balik jeruji penjara.
Kemudian disususl YouTuber Indira Kalistha yang mengatakan dirinya tak suka memakai masker dan mencuci tangan.
Ia berujar tak peduli jika terkena bahaya Covid-19 hingga membuatnya kini harus menjalani hukuman menjadi relawan Covid-19 di Wisma Atlet.
Source | : | |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar