GridFame.id - Kematian Didi Kempot pada 5 Mei lalu menjadi sorotan masyarakat.
Kepergian penembang campursari yang karya-karyanya dikenal hingga mancanegara ini meninggalkan duka yang mendalam.
Keluarga Didi terlihat tegar walaupun sempat kaget dengan kematian Didi.
Sebelumnya, diketahui Didi masih terlihat sehat-sehat saja tak menampakkan tanda-tanda sakit.
Tak hanya keluarga, para penggemar Didi 'Bapak Patah Hati Indonesia' yang disebut Sobat Ambyar bahkan sampai galau.
Sobat Ambyar pun tak henti-hentinya memberikan dukungan bagi keluarga Didi yang ditinggalkan.
Semasa hidupnya, kehidupan pribadi Didi memang jarang sekali diekspos.
Salah satu sosok yang diberi mandat oleh Didi ternyata adalah putrinya yang bernama Siyola Pudi.
Siyola merupakan putri dari Didi dan istri pertamanya, Saputri.
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, keluarga Saputri pun menghabiskan momen lebaran tanpa kehadiran Didi.
Mereka nampak ditemani oleh sosok Didi melalui foto yang ada di dalam rumah ditilik dari Instagram @siyola.pudi, Rabu (27/5/2020).
Mengenang kedekatannya dengan sang ayah, wasiat Didi Kempot pada anaknya ternyata membuat Siyola sampai merinding.
Pesan Didi adalah untuk menjaga Saputri jika dia tak bisa lagi menemani.
Tak hanya Siola, saudara-saudarinya pun terlihat kompak akan melakukan janjinya pada mendiang Didi Kempot.
"Papa bilang harus jagain mama, semua bakalan terus jagain mama," tulis Siyola.
Melihat kedewasaan Siyola yang masih remaja, netizen pun memberikan banyak dukungan.
"Salam dr kota Madiun, buat mb Saputri dan putri-putrinya. Dari sini saya hanya bisa mendoakan yang terbaik untuk jenengan semua," tulis @mariafransiska_pamularsih.
"Yang sabar ya dek Ola semoga sehat selalu jagain mama ya," tulis @ameliatheresya.
"Semoga sekeluarga diberi kesehatan dan umur panjang," tulis @ririe803.
"Tetap semangat dik, salam kagem mama & Mbak Eny," tulis @dwijuniananingsih.
Source | : | |
Penulis | : | Winnieati Sutanto Putri |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar