GridFame.id - Kabar bahagia datang dari pedangdut Zaskia Gotik.
Kisah hidup Zaskia mencari tambatan hatinya memang cukup terjal.
Diketahui Zaskia sempat gagal menikah hingga memilih untuk melajang cukup lama.
Kini, Zaskia sudah bertemu dengan pria yang dicintainya, Sirajuddin Mahmud Sabang.
Sirajuddin merupakan seorang pengusaha kaya asal Balikpapan.
Sirajuddin diketahui memiliki bisnis batu bara dan juga kuliner.
Sebelumnya, pernikahan Zaskia sempat menjadi sorotan karena memilih untuk menikah secara siri.
Zaskia dan Sirajuddin memang tak banyak bicara terkait pernikahan mereka.
Kini, ikatan keduanya telah diresmikan secara hukum.
Sirajuddin dan Zaskia memang sama-sama memiliki kekayaan yang tak sedikit.
Zaskia kini tengah menapaki puncak kariernya sebagai pedangdut yang sudah dibangunnya sejak lama.
Namun, di balik itu semua, Zaskia maupun Sirajuddin memilih untuk meresmikan pernikahan mereka secara sederhana.
Keduanya pun memilih meresmikan pernikahan di sofa.
Bahkan, Zaskia maupun Sirajuddin terlihat tak mengundang kerabat.
Hanya ada petugas petugas dan juga saksi pernikahan mereka.
Seperti imbauan pemerintah untuk di rumah aja, keduanya pun meresmikan pernikahan di rumah.
Zaskia pun membagikan momen bahagianya di Instagram @zaskia_gotix, Senin (1/6/2020).
dBaca Juga: Nikita Mirzani Singgung Zaskia Gotik, Vicky Prasetyo: 'Kehidupan Tidak Bisa Diduga...'
"Alhamdulillah," tulis Zaskia.
Tak hanya Zaskia, Sirajuddin nampaknya juga sangat lega ditilik dari Instagram @sirajuddinmahmudsabang, Senin (1/6/2020).
"Alhamdulillah SAH secara negara," tulis Sirajuddin.
Melihat berita bahagia mereka, netizen pun memberikan respon ikut berbahagia.
"Alhmadulillah semoga bisa menjadi pasangan akhir hayat," tulis @astika_astii.
"Alhamdulillah, selamat, semoga samawa," tulis @sutijahijah.
"Samawa ya bang, pasangan yang serasi," tulis @litta8.
"Selamat ya neng dan suami," tulis @inkajannah.
"Selamat mas sudah dapat sertifikat," tulis @ekti_imanuel77.
Source | : | |
Penulis | : | Winnieati Sutanto Putri |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar