Putri bertanya apakah sang ayah saat ini tidak merasa lelah karena kerja dari pagi hingga malam dan membuat konten di YouTube.
Sule pun menjawab pertanyaan dari adik Rizky Febian itu.
"Karena ayah sayang sama anak-anak, apapun ayah lakukan," jawab Sule.
"Kalo pertanyaannya 'Apakah ayah nggak capek?' ayah nggak pernah bilang kata capek, karena kalo ucapan itu adalah doa," lanjut Sule.
Baginya apapun yang diucapkan itu adalah doa, maka dari itu dirinya tidak pernah mengatakan demikian.
Sule kemudian menjelaskan bagaimana saat dirinya bekerja keras demi mencapai kesuksesan.
Saat itu ia tak pernah merasakan lelah, sampai ketika kesuksesan menghampiri, Sule mengaku tak ingin berkata 'capek' karena tak sebanding dengan perjuangannya.
"Kalo ayah ini membuat konten bukan semata-mata untuk cari duit aja, tapi dokumentasi," ujarnya.
Menurut Sule, dokumentasi adalah sesuatu yang sangat penting.
Bahkan segala kegiatan anak-anaknya sejak kecil selalu ia dokumentasikan.
"Setelah ayah sudah tiada di dunia ini, anak-anak masih melihat perjuangan ayah dulu," pungkas Sule.
Baginya seluruh konten yang ia buat, diharapkan menjadi sebuah kenang-kenangan ketika Sule telah tiada.
Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Tak Mau Keluarganya Hidup Susah, Sule Beberkan Sudah Siapkan Warisan untuk Semua Anak hingga Cucunya
Source | : | Tribun Style |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar