Lion Air memberikan tarif rapid tes Rp 95.000.
Sebagai perbandingan, RSUD Pasar Minggu Jakarta Selatan saat ini mematok tarif rapid test Rp 350.000.
"Biaya Rapid Test Covid-19 adalah Rp 95.000 (bersih/nett), sudah termasuk surat keterangan sesuai hasil dengan masa berlaku 14 hari," kata Danang dalam keterangan diterima Kompas.com, Selasa (30/6/2020).
Danang mengatakan, pelaksanaan rapid test Covid-19 tersebut akan bekerjasama dengan klinik Lion Air Medika.
Lion Air Group, lanjut Danang, sudah mendapat rekomendasi untuk menjalankan fasilitas rapid test Covid-19 dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dan Surat Menteri Perhubungan.
"Layanan dijadwalkan mulai Senin, 29 Juni 2020. Pada tahap awal, layanan Rapid Test Covid-19 tersedia di Jakarta pada 4 lokasi dengan jadwal pelayanan," ujar dia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Komentar