GridFame.id - Kepergian mantan istri Sule, Lina Jubaedah pada Januari 2020 silam memang meninggalkan duka bagi keluarga.
Lina meninggal di usia 44 tahun karena menderita beberapa penyakit.
Walaupun selalu terlihat sehat, Lina ternyata memiliki penyakit komplikasi berupa hipertensi kronis, tukak lambung, dan batu empedu.
Jika kembali diingat, kasus kematian almarhum memang sempat menghebohkan.
Hal tersebut disebabkan karena putranya, Rizky Febian meminta polisi untuk menelusuri penyebab kematian Lina yang mendadak.
Saat hasil otopsi belum keluar, nama Teddy pun sempat menjadi buah bibir lantaran menjadi orang yang mendapati istrinya mengembuskan napas terakhir.
Walaupun demikian, beberapa gosip tersebut tidak benar adanya.
Namun, setelah kembali meredup, sempat muncul ketegangan antara keluarga Lina dan Teddy.
Pasalnya, keluarga Lina dan Teddy sempat berseteru masalah warisan dari mendiang Lina.
Saat meninggal, Lina juga meninggalkan putrinya, Bintang yang kini diurus sendirian oleh Teddy.
Selain itu, netizen juga banyak yang mengungkit tentang kehidupan asmara Sule dan Lina dulu.
Diketahui bahwa Lina bercerai dengan Sule dan memilih menikah bersama Teddy.
Walaupun demikian, kisah masa lalu tersebut nampaknya sudah terlupakan.
Teddy pun kini memilih pindah rumah dari kediamannya yang dulu yang ditinggali bersama Lina.
Jadi ayah tunggal, putrinya ternyata disayang banget lho oleh kakak tirinya, Putri Delina.
Momen kedekatan Putri Delina ini diunggah oleh Asep Hermanto yang merupakan kerabat dekat Lina Jubaedah.
"Dede Bintang lagi jalan-jalan ama teteh," tulis Asep di Instagram, Minggu (28/6/2020).
Bintang pun terlihat tenang meminum susu digendong dipangku oleh Putri Delina di dalam mobil.
Bintang kini terlihat makin besar dengan rambut yang makin lebat.
Dari mata Putri Delina, terlihat kasih sayang kakak yang luar biasa sambil mengobrol dengan Bintang.
Di dalam mobil tersebut juga terlihat kedua adik Putri Delina Rizwan dan Ferdinand.
Source | : | Instagram,gridfame.id |
Penulis | : | Winnieati Sutanto Putri |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar