GridFame.id - Siapa yang tak kenal dengan artis senior Nafa Urbach?
Meski sudah tak lagi muda, namun Nafa Urbach masih begitu cantik bak anak muda.
Meski sudah jarang tampil di layar kaca, perempuan 40 tahun ini masih eksis di media sosial.
Ia juga masih sering berakting dan menjadi bintang di film layar lebar.
Selain itu, Nafa juga memiliki berbagai bisnis yang dijalaninya, mulai dari kuliner hingga kosmetik dan kecantikan.
Namun, sosok Nafa nampaknya tak bisa lepas dari aktor tampan Zack Lee.
Walau sudah cukup lama bercerai, Nafa dan Zack masih sering terlihat berdua dan tampak masih kompak.
Mereka selalu kompak untuk membesarkan putri semata wayangnya bersama.
Bahkan selama masa pandemi ini, Nafa dan Zack tampak lebih sering menghabiskan waktu bersama.
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Komentar