"Katanya adalah Via Vallen mengatasnamakan bahwa itu memang lagu dia, dia yang pertama kali menyanyikan. Dengan membuat judul official music video. Tanpa mencantumkan official," ungkap Kristina.
Pasca tudingan yang dilayangkan Kristina itu beredar, video lama Via Vallen saat bercerita soal lagu Secawan Madu itu pun terungkap.
Dalam sebuah wawancara, Via Vallen rupanya pernah mengungkap bahwa dirinya melakukan recycle lagu Secawan Madu.
Hal itu seolah mematahkan tudingan Kristina soal Via Vallen melakukan cover alih-alih recycle lagu Secawan Madu.
Bahkan dalam video wawancara tersebut, Via Vallen turut menyebutkan nama Kristina sebagai penyanyi asli atau pertama lagu Secawan Madu.
"Single yang terbaru ini recycle judulnya Secawan Madu. Dulu udah populer banget dibawain sama Mbak Kristina," ucap Via Vallen.
Sadar dirinya melakukan kesalahan, Kristina pun akhirnya meminta maaf.
Dalam kanal Youtube Kristina Dangdut Official pada Sabtu (18/7/2020), Kristina tampak duduk bersama tim Youtube-nya.
Source | : | Tribun Bogor |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar