GridFame.id - Meski menjadi momok bagi banyak orang, Anda tak perlu risau karena bahan alami atasi bopeng ternyata sangat mudah dibuat!
Bahan alami ini tak mahal dan mudah sekali dicari di berbagai toko ataupun swalayan.
Bahan alami mineral yang tinggi pada garam ampuh banget untuk hilangkan bopeng bekas jerawat.
Selain bisa menghilangkan bekas jerawat, senyawa kimia garm juga bermanfaat untuk permasalahan kecantikan yang lain.
Dikutip dari Goodhousekeeping.com melalui Grid.ID, garam juga bisa dijadikan obat untuk mengecilkan pori-pori.
Ditambah lagi, bagi Anda yang memiliki wajah berminyak, Anda bisa mengatasinya dengan garam.
Wah, mudah banget kan, lantas bagaimana cara memanfaatkannya?
Air garam
Air garam memang dikenal sebagai obat banyak penyakit termasuk untuk kecantikan.
Selain itu, air garam juga ampuh untuk obati sakit tenggorokan.
Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah campurkan setengah sendok teh garam dengan 1 gelas air.
Baca Juga: Enggak Nyangka! Ternyata Anda Hanya Butuh Kulit Jeruk Sebagai Bahan Alami Jaga Kesehatan Jantung
Nah, lalu rebus air garam beberapa menit atau hampir mendidih.
Kemudian, celupkan handuk ke air garam yang telah dihangatkan, dan tutupkan pada wajah.
Kalian bisa membiarkan handuk tersebut menyelimuti wajah selama 10-15 menit.
Kemudian, bilas lah wajah Anda dengan air bersih.
Scrub garam
Selain dengan metode air garam, Anda juga bisa menjadikan garam untuk scrub wajah.
Garam aman dijadikan scrub wajah karena tak merusak kulit Anda.
Selain itu, scrub garam juga bisa mengencangkan kulit hingga menghilangkan komedo.
Baca Juga: Rambut Rontok Terus? Segera Manfaatkan Bahan Alami dari 3 Bumbu Dapur Ini
Caranya, campurkan minyak zaitun dan madu pada garam lalu aduk hingga merata.
Setelah itu baru deh aplikasikan campuran tersebut ke seluruh permukaan kulit wajah yang dipenuhi dengan bopeng.
Namun, perlu diingat ya, gunakan scrub di wajah Anda dengan lembut agar tak terjadi iritasi.
Untuk mendapatkan hasil yang masksimal, Anda bisa melakukan treatment mudah tersebut dua kali dalam seminggu.
Artikel ini sudah tayang di Grid.ID dengan judul Murah Meriah, Intip Cara Alami Menghilangkan Bopeng dengan Garam
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Winnieati Sutanto Putri |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar