Salah satu yang jadi sorotan adalah sosok artis Ivan Gunawan yang menyarankan Evi untuk fokus di dunia tarik suara saja.
Ada beberapa orang juga yang bertanya tentang latar belakang pengalaman dan meminta Evi untuk belajar lagi untuk kepentingan memperbaiki daerah.
Di balik itu, sebagai seorang asli Luwu Utara, Evi pun merasa bahwa tidak perlu memiliki gelar sarjana untuk membangun daerahnya.
Ya! Evi memang dikenal memiliki kepedulian yang sangat besar bagi kampung halamannya.
Evi bahkan menjual mobilnya untuk donasi saat daerah asalnya terkena banjir.
"Tidak perlu sarjana untuk membangun daerah sendiri tapi niat yang tulus harus dibangun dalam diri," tulis Evi Masamba di Instagram, Minggu (8/8).
Evi pun memberikan kritikan pada beberapa sarjana yang kurang bisa bertanggung jawab dan merusak daerahnya sendiri.
Source | : | |
Penulis | : | Winnieati Sutanto Putri |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar