GridFame.id - Belakangan nama aktor muda Rizky Billar dan pedangdut Lesty Kejora sedang naik daun.
Keduanya kian menjadi perbincangan publik sejak viral karena sama-sama ditinggal nikah.
Seolah senasib, Billar dan Lesty pun kerap dijodohkan oleh publik.
Keduanya pun menjadi semakin dekat dan bersahabat.
Kini hampir setiap saat tampang Lesty dan Billar muncul di layar kaca.
Tak hanya itu saja, keduanya juga semakin sering menjadi bintang tamu dan diajak kolab dengan artis-artis di YouTube-nya.
Baca Juga: Masih Sepi Peminat, Pemkot Tangerang Beri Program Bantuan Rp 500.000, Ini Syaratnya!
Bahkan setiap video yang memunculkan mereka berdua pasti akan trending di YouTube.
Salah satunya yang juga baru saja membuat video barenga Lesty dan Billar adalah pedangdut cantik Dewi Perssik.
Lewat video di YouTube-nya bertajuk 'RIZKY BILLAR MAU LAMAR LESTY..??' itu, Dewi Perssik pun mewawancari Rizky Billar.
Mereka membicarakan soal dua sosok selebriti yang sedang viral itu dan kedekatannya dengan Lesty.
Video itu pun sempat menjadi trending nomor 2 di YouTube dalam waktu singkat.
Sayangnya, usai membuat video bareng Rizky Billar dan Lesty itu, Dewi Perssik justru membagikan kabar buruk.
Wah, ada apa ya?
Lewat unggahan di Instagramnya, istri Angga Wijaya itu membagikan sebuah video singkat.
Video berdurasi 1 menit 53 detik itu, Dewi membagikan kabar kurang menyanangkan.
Awalnya, perempuan yang akrab disapa Depe itu mengucapkan terima kasih karena videonya telah trending.
"Assalamualaikum wr wb
Aku mengucapkan terima kasih buat fansnya Lesty, fansnya Billar, atau Leslar karena sudah mensupport. Dan juga aku mau mengucapkan terima kasih buat Depe Lovers dan masyarakat juga di mana pun kalian berada. Terima kasih banyak karena sudah sempat menonton video saya yang semalem saya upload di YouTube Dewi Perssik. Dan alhamdulillah bisa jadi trending nomor 2. Karena tanpa kalian mau ngetik sampai capek berkali-kali akhirnya jadi trending. Itu semua berkat kalian gitu. Apalah saya? Saya bukan apa-apa tanpa kalian," ucap Depe pada video yang diunggahnya, Rabu (19/8/2020).
Tapi sayangnya, belum lama diunggah, kabar tak menyenangkan dari Depe.
"Cuman dapet kabar nggak enak," ujar Dewi Perssik.
View this post on Instagram
Baca Juga: Denada Pamerkan Foto Putrinya Tanpa Ditutupi Stiker, Sosok Shakira Langsung Jadi Sorotan
Usut punya usut, video Depe bersama pasangan fenomenal Rizky Billar dan Lesty itu kini telah menghilang.
Ternyata video itu telah di-take down oleh pihak dari manajemen Indosiar.
"Kalau hari ini (videonya) di take down sama pihak SCM atau Indosiar," aku Dewi.
Ia pun kemudian mejelaskan duduk perkara dari vlognya yang di-ak down.
"Jadi ceritanya kemarin ketika saya membuat vlog bersama mereka itu tidak ada larangan kok. Dan semuanya berjalan seperti biasa. Temen-temen saya pun artis yang lain juga melakukan kegiatan yang sama. Dan dalam konten itu pun yang katanya copyright karena saya menyanyi itu juga tidak ada masalah, tidak ada teguran dari YouTube. Dan bahasnya pun kalian sudah tahu kan tentang apa? Tidak ada masalah di situ," jelasnya.
Meski begitu, Depe mengaku ikhlas dan mengatakan bahwa ini mungkin memang cobaan untuknya.
"Tapi ya nggak apa-apalah, mungkin ini bukan rezeki saya. Mungkin ini cobaan untuk saya. Mudah-mudahan dengan adanya cobaan seperti ini, YouTube saya bisa berkembang jadi lebih baik lagi. Pokoknya aku berharap supportnya dari kalian. Balik lagi semua aku serahkan pada Allah kalau ini belum rezeki saya. Terima kasih," tegasnya.
Melalui keterangan di Instagramnya, Dewi juga menambahkan lebih detail soal pengambilan video itu.
"Assalamualaikum wr wb
Terimakasih buat fans LESLAR, Depelovers, dan seluruh masyarakat yang sudah mengsupport dg mengetik comment sampe kriting atas video yang aku upload kemarin di youtube aku. Jadi.. critanya memang tidak ada copy right ttg lagu atau pembahasan dari komunikasi aku sm mereka (lesty dan bilar), dan ketika aku ngevlog di back stage didepan ibu maria dan team indosiar yang lain itu tdk ada teguran larangan utk ngvlog dan gak masalah, bahkan bapak H rhoma irama aja bersama media dimanapun wwcr bersama saya, dulupun juga sy bikin konten di back stage bersama agnes ga masalah dan tidak di tegur atau dilarang apalgi di TAKE DOWN," terangnya.
Namun, lagi-lagi mantan istri Saipul Jamil ini pun hanya bisa pasrah dan berserah pada Allah.
"Tapi ya gpp sudah.. ini bukan rezeki saya ????, rezeki saya insyaallah pasti ada ditempat lain ????. Semoga dengan adanya video youtube aku ditake down ini, youtube aku jadi semakin berkembang dan berkah amin.. terus selalu support dan tunggu karyaku yg lain yaaa, insyaallah kalau ada wkt dan kesempatan dan Tuhan yg mengijinkan aku undang leslar yaa di @basecampmilitarylifestyle aku. Tq sosmed @indosiar," pungkasnya.
Source | : | YouTube,Instagram |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Komentar