Ia mengakui kalau dirinya berasal dari keluarga biasa.
Sehari-hari keluarganya makan seperti orang-orang pada umumnya, baik dari menu atau cara makannya.
Makanya, ia kebingungan saat diajak makan di sebuah restoran mewah yang menyajikan banyak sendok.
Sendok di hadapannya itu memiliki fungsi masing-masing, dan Nia Ramadhani tak mengetahui cara penggunaannya.
"Lah ini makan dibawa ke restoran yang sendoknya banyak. Nah itu gua belum hafal, tapi sekarang alhamdulillah gua sudah belajar," kata Nia Ramadhani.
Saat itu Nia Ramadhani bertanya pada anggota keluarga Bakrie cara menggunakan sejumlah sendok di hadapannya agar tak keliru.
Anggota keluarga suaminya dengan rendah hati mengajarkan Nia Ramadhani perihal penggunaan sendok tersebut.
Source | : | sajiansedap.com |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar