Apalagi kini ia juga sudah merasakan bagaimana menjadi seorang ibu yang selalu ingin terbaik untuk anaknya.
"Setelah jadi ibu, punya anak, dan punya keluarga, ternyata omongan mamah semuanya benar," tutur Nagita.
Nagita sendiri mengakui tumbuh sebagai anak broken home tak lantas membuatnya kehilangan atau kekurangan peran kedua orang tuanya.
Hal ini lantaran mama Rieta bukan hanya tangguh sebagai ibu tetapi juga mampu berperan layaknya ayah.
"Mamah orang yang paling kuat, kalau mamah gak didik aku dari kecil, gak bisa kayak begini sekarang, karena mamah itu aku percaya keluarga broken home itu enggak ada," jelasnya.
"Jadi mau ibu bapak pisah, tergantung balik lagi didikan orangtuanya. Banyak ibu bapaknya bareng terus, kalau mau gak benar ya enggak benar aja," pungkasnya.
Belajar banyak hal dari masa kecilnya sebagai anak yang memiliki orang tua bercerai, Nagita mampu menerapkan hal-hal baik pada Rafathar.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar