GridFame.id - Kehidupan Maia Estianty pasca dinikahi Irwan Mussry memang tak pernah hening sorotan.
Di usianya yang mulai setengah abad, Maia justru terlihat lebih segar dan bahagia bersama Irwan.
Pasalnya, ia mengaku sang suami bukan hanya romantis tetapi tak pernah kehilangan cara untuk membuatnya tertawa.
Tak hanya itu, keluarga Maia dan Irwan juga ternyata sudah saling mengenal sejak mereka masih kecil.
Bahkan adik Irwan Mussry juga ternyata pernah menjalin hubungan pacaran dengan kakak Maia Estianty.
Takdir yang membuat keduanya menjadi jodoh itu ternyata juga terjadi berkat bantuan sahabat mereka.
Baru-baru ini Maia Estianty membongkar sosok yang telah membuatnya bisa berjodoh dengan Irwan Mussry.
Melalui tayangan YouTube Maia Al El Dul TV yang diunggah (28/10/2020), Maia menunjukkan sahabatnya yang mengenalkan pada Irwan.
Sosok itu adalah Doddy Haykel, koreografer yang juga teman baik Maia Estianty dan Irwan Mussry.
Doddy ternyata sangat menginginkan Maia bisa kembali berbahagia setelah 12 tahun menyandang status janda.
"Manusia itu ada masanya enak, ada masa sakit, jangan sampai sendiri. Itu yang ada di otak saya," tutur Doddy Haykel.
"Maia juga (jangan sampai sendiri), saya pengin mereka berbahagia, gimana, ya caranya," sambungnya.
Keputusan Doddy untuk menjodohkan Maia dan Irwan ternyata sempat ditolak mentah-mentah oleh ibu Al El Dul itu.
"Maia langsung 'enggak, enggak, enggak mau,' awalnya tidak, awalnya begitu, saya bilang 'coba deh dulu'," terang Doddy.
Sementara itu Irwan Mussry sendiri hanya tertawa saat Doddy memintanya berkenalan dengan Maia Estianty.
Pasalnya, ternyata bukan kali pertama Irwan mendapat tawaran untuk dikenalkan dengan Maia Estianty.
Namun ia tak benar-benar bisa dekat dengan ibu tiga anak itu hingga akhirnya Doddy yang memintanya mencoba lagi.
"Hampir semua orang ngasih support gue supaya gue sama Maia Estianty," ungkap Doddy.
Rupanya upaya Doddy Haykel berbuah manis karena benih cinta tumbuh diantara Maia dan Irwan Mussry hingga keduanya menikah.
Pernikahan yang digelar secara tertutup di Masjid Camii Tokyo, Jepang itu kini bahkan sudah memasuki usia 2 tahun.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar