Hal itu semua diungkapkan Ayu Ting Ting saat vlog bareng Rio Motret dan dapat dilihat pada tayangan video di kanal youtube RIOMOTRET yang tayang pada Kamis (26/11/2020) malam.
"Kalau ditotal sebulan lo dapat sepuluh miliar, dapat enggak?" kulik Rio Motret, dikutip dari kanal youtube RIOMOTRET, Jumat (27/11/2020).
Sontak Ayu Ting Ting terkejut dengan pertanyaan Rio, namun dirinya tidak menyalahkan dan juga tak membenarkan. Pacar Adit Jayusman hanya mengaamiinkan kata-kata sang fotografer.
"Masya Allah aamiin ini doa nih, " sahut Ayu Ting Ting.
Lantas Rio membeberkan dugaannya demikian itu bersumber dari pendapatan pekerjaan-pekerjaan yang Ayu dapat.
"Gue hitung aja nih yah, Brownis 1 episode katanya Rp 80 juta kali 30 hari itu aja udah berapa kan, " beber Rio Motret.
"Astaghfirullahaladzim," cuit Ayu Ting Ting.
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Komentar