"Ini kan Celebrity Football Challenge, biasanya yang dipanggil ke sini itu yang top dan katanya lu jago main bola," ujar Atta Halilintar.
"Ah biasa aja, enggak sejago gojekan pecel lelenya Atta Halilintar," kelakar Rizky Billar.
Namun yang unik, keduanya ternyata tak hanya adu kemampuan bertanding bermain futsal.
Atta mengatakan siapa yang kalah harus mendapat hukuman untuk menjadi pemesan gedung pernikahan pemenang.
"Yang kalah harus booking tempat nikah untuk yang menang," ucap Atta.
Baca Juga: Duduk Bersanding dengan Nikita Willy, Rizky Billar Sebut Wanita yang Disukai, Bukan Lesty Kejora?
"Main juga ya, emang lu udah pasti nikah?" tanya Rizky Billar.
"Udah, kalau lu belum pasti ya?" cecar Atta.
Seolah enggan kalah saing dengan kekasih Aurel Hermansyah itu, Billar mengaku sudah mantap bakal nikahi Lesty.
"Gue udah pasti dong, eh bisa aja lu ya," kata Rizky Billar keceplosan.
"Ya udahlah kita buktiin di lapangan bola, yang kalah akan booking tempat nikahnya yang menang," sambung Atta.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar