GridFame.id - Sudah bukan rahasia lagi jika Melaney Ricardo adalah salah satu artis dan juga host terlaris di Indonesia.
Pembawaannya yang tegas, pintar, namun juga bisa jadi lucu menjadikannya host favorit banyak orang.
Dengan kesuksesannya itu, Melaney Ricardo tanpa ragu menyebut kalau penghasilannya jauh lebih besar dari sang suami, Tyson Lynch.
Hal itu tentu saja sempat banyak dipertanyakan orang karena dianggap tidak biasa.
Namun pada kenyataannya, Melaney Ricardo dan Tyson Lynch tetap harmonis menjalani rumah tangga selama 10 tahun tanpa gosip miring apapun.
Ternyata, kuncinya ada disatu permintaan Melaney Ricardo ini.
Baca Juga: Gegara Hal Ini, Melaney Ricardo Curiga Raffi Ahmad yang Tulari Covid-19 ke Mama Rieta: Pasti Elo!
Hal itu mereka beberkan saat diwawancara di kanal YouTube Dapur Bincang Online yang tayang Minggu (20/12/2020).
Tyson Lynch mengatakan bahwa ia juga selalu berusaha untuk membantu keuangan rumah tangganya semampunya.
Salah satunya adalah dengan tidak banyak keluar rumah agar tidak menambah biaya yang harus dikeluarkan.
"As a man, I don't want my wife to pay for everything. But in marriage, it's not her money, my money, it's together as one. We talked about it and I've stopped certain things in financial ways to help the two of us help our family, and that's all I can do, but I'm secure with myself," ujarnya.
(Sebagai laki-laki, aku tidak mau istriku membayar untuk semua hal. Tapi dalam pernikahan, sudah bukan uangnya, uangku, tapi uang kami bersama. Kami sudah bicara soal hal itu dan aku sudah menghentikan beberapa hal untuk membantu keuangan keluarga kami, dan itu yang bisa aku lakukan, tapi aku tetap merasa baik-baik saja)
Melaney Ricardo pun sadar bahwa dirinya merupakan wanita yang dominan dan tidak akan bisa berhenti bekerja.
Makanya ia bersyukur dipasangkan dengan Tyson Lynch yang memiliki pribadi santai.
Karena itulah jika mereka bertengkar, maka pertengkarannya bukan karena uang.
Makanya ia sempat berkata pada suaminya untuk membuat suasana harmonis di rumah setelah ia pulang kerja.
"Sebenarnya kalau pun ada masalah bukan karena saya earn more money than Tyson. Cuma kadang-kadang pada saat saya earning more money, saya pulang saya pengen dimanja dan disayang sama Tyson. Orang bilang pekerjaan saya menyenangkan, tapi sebenarnya banyak tekanan,"
"Saya jarang minta uang atau tas. Saya cuma bilang kalau saya pulang, coba jangan ributin hal-hal kecil, misalnya anak-anak yang bisa jadi beda pendapat. Saya bilang kita harus bisa lebih sabar. Just create the harmony, nonton netflix, ngobrol, gitu-gitu," jelasnya.
Meski tak bisa menghasilkan uang sebanyak Melaney Ricardo, Tyson Lynch berkata bahwa ia berusaha memberikan waktunya untuk sang istri.
Dan hal itu tidak bisa digantikan dengan uang sebanyak apapun.
"Maybe I don't bring as much money, but I bring things that Melaney's value don't bring, dan itu sangat penting bagi hubungan rumah tangga. Itu yang bisa jadi masalah, because so many wifes get the house, or get the bag, but you don't get the time," kata Tyson lagi.
Yang jelas, keduanya sama-sama sudah menyepakati hal ini dan bisa dijalani berdua sesuai porsinya.
Tyson Lynch sama sekali tidak merasa keberatan akan istrinya yang jadi pencari nafkah utama dan Melaney Ricardo pun menjalaninya dengan sepenuh hati.
Namun satu hal yang terpenting bagi Melaney Ricardo adalah hingga saat ini, Tyson Lynch tetap setia padanya dan mereka tidak pernah bertengkar karena perempuan lain.
"Tapi satu hal yang selalu saya amaze dengan Tyson adalah selama 10 tahun pernikahan, Tyson nggak pernah bikin saya susah hati dan menangis. Kalau pun saya menangis berantem sama Tyson, tidak pernah karena perempuan lain. Itu yang saya ucap syukur," pungkasnya.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar