Dalam sambungan telepon itu, sang tante pun bercerita kini Karin diasuh oleh kakek neneknya di Solo.
Sejak dirinya tak diakui anak oleh Teddy, rupanya sang ibu memilih membawanya pulang dan diasuh oleh kakek dan nenek.
"Ibunya Karin itu nitipin Karin ke ibunya, ke nenek kakeknya lah. Jadi sampai gede dia tinggal sama nenek kakeknya," ungkap sang tante.
Bukan hanya tak mendapat kasih sayang ayahnya, Karin ternyata harus mencari sendiri uang untuk memenuhi kebutuhannya.
Karin rela membuat sendiri kerajinan tangan dan menjualnya pada teman-teman sekolahnya.
"Karin itu untuk nambah-nambah uang juga dia bikin pernak-pernik terus apa aja yang bisa dijual ke teman-temannya. Nanti uangnya dikumpulin dikasih ke neneknya," tambah sang tante.
Baca Juga: Tak Boleh Dibuka, Rizky Febian Singgung Isi Gentong yang Dimiliki Teddy: Saya Kaget
Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Bak 'Dibuang' Teddy, Anak Tiri Lina Bernasib Pilu, Tak Diakui Anak Kini Jualan Aksesoris untuk Hidup
Source | : | Tribun Style |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar