GridFame.id - Sejak Rizky Febian dan Putri Delina buka suara, segala keburukan Teddy Pardiyana bak terangkat ke publik.
Mulai dari fakta bahwa ia sudah menikah lagi dan menelantarkan seorang anaknya lagi, tabiat Teddy pun terbuka satu per satu.
Apalagi Teddy ketahuan tidak mau menemui Rizky Febian saat akhirnya ia memenuhi panggilan kuasa hukumnya.
Namun meski semua sudah terungkap, pengacara Teddy Pardiyana, Ali Nurdin masih teguh membela kliennya.
Bahkan ia mengatakan bahwa semua tudingan yang dilontarkan Rizky Febian, Putri Delina, dan Sule justru semakin membuat keadaan keruh.
Wah, jadi bagaimana nih ya?
Baca Juga: Sok Jadi Korban Menderita, Sule Gerah Dengan Tingkah Teddy: Saya Gak Pernah Ngirim Preman!
Ali Nurdin kini memperingatkan agar pihak luar untuk tak ikut campur dalam masalah ini.
Dalam kanal YouTube seleb oncam news, Selasa (22/12/2020), ia awalnya menyinggung kabar Teddy kembali menikah.
Menurutnya, Teddy berhak menikah lagi setelah Lina meninggal dunia.
Disebutnya, ia sama sekali tidak mau bertanya akan hal itu pada Teddy.
"Enggak usah melebar 'Teddy nikah lagi', ya itu bukan urusan kita. Saya nggak nanya juga soal itu," ujarnya.
Selain itu, Ali Nurdin menilai isu tersebut tak berkaitan dengan konflik harta warisan Lina yang belum kunjung menemukan titik temu.
Oleh karenanya, ia meminta semua pihak tak ikut membahas pernikahan Teddy.
"Selama dia nikahnya sama perempuan ya saya bilang alhamdulillah. Nggak usah melebar ke mana-mana. Nggak jadi masalah, laki-laki kan boleh menikah lagi," ujarnya singkat.
Menurutnya, isu soal Teddy menelantarkan anak pun juga tak terkait dengan permasalahan ini.
Ia beralasan, Teddy mungkin saja bisa membayar pegawai atau pengasuh untuk merawat Bintang.
"Kalau mengurus anak sih, artian mengurus kan tidak harus tiap hari menyuapi, menceboki, memandikan," tutur dia.
"Kalau dia memang sanggup membayar baby sitter untuk mengurus anaknya kan lebih baik. Jadi devinisinya harus dipertegas dulu, yang namanya bapak pasti sayang sama anaknya."
Dilanjutkan Ali Nurdin, banyaknya kabar miring soal Teddy muncul karena kesaksikan pihak Sule.
Ia mengatakan, kabar tersebut akan berubah jika pihaknya yang memberi kesaksian.
"Itu kan saksi dalam pihak sana, kalau saksi dari pihak kita mungkin akan berkata sebaliknya. Jadi kalau tidak tahu kejadian sebetulnya. Tolonglah pihak luar jangan pernah memerkeruh suasana yang lagi kisruh ini," lanjutnya.
Karena itu, Ali meminta pihak luar tak ikut campur dalam konflik harta warisan ini.
"Kalau bisa mendamaikan alhamdulillah kita bawa bukti, fakta yang ada. Tapi kalau hanya memerkeruh suasana ngapain dibawa, malah tambah panas jadinya," tutup Ali Nurdin.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar