GridFame.id - Kabar terbaru soal pendaftaran Kartu Prakeeja gelombang 12.
Banyak yang bertanya-tanya, kapan bantuan Kartu Prakerja Gelombang 12 akan dibuka?
Beredar kabar bahwa gelombang 12 Kartu Prakerja akan dibuka awal tahun 2021 ini.
Seperti diketahui, bantuan Kartu Prakerja merupakan salah satu program Pemerintah di masa pandemi Covid-19.
Bantuan Kartu Prakerja dibagikan kepada jutaan penerima sebagai modal pelatihan membuka usaha.
Bagi Anda yang sudah menanti giliran untuk mendapat bantuan Kartu Prakerja pasti menunggu pendaftaran gelombang 12.
Sejumlah akun media sosial ramai-ramai mengunggah pertanyaan mengenai kapan program Kartu Prakerja gelombang 12 akan dibuka.
Dilansir dari Kompas.com, akun Facebook bernama Reni Purwani Gati yang menanyakan informasi kapan Kartu Prakerja gelombang 12 akan dibuka.
"Info gelombang 12 kapan ya di buka?" tulis akun Facebook Reni Purwani Gati.
"Gelombang 12 kapan ya??
Kok blm ada juga... Huhuhuhuhu... padahal udah daftar waktu gelombang 11," timpal akun Facebook Saddam Ryzq.
Baca Juga: Simak Update Soal Jadwal Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12!
Baca Juga: Siap-siap Tahun Depan Dibuka! Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja 2021!
Dari unggahannya itu, ada beberapa warganet yang berkomentar bahwa Kartu Prakerja gelombang 12 akan dibuka pada Januari 2021.
"Bulan januari bambang... Sabar napa....," tulis salah satu warganet.
Namun, ada juga yang berpendapat Kartu Prakerja gelombang 12 akan dibuka awal bulan pada 2021.
Akun Facebook Puput Kurniawan juga mengunggah pertanyaan kapan Kartu Prakerja gelombang 12 akan dibuka.
"Program Kartu Prakerja gelombang ke 12 kapan dibuka ya?" tulisnya.
Lantas, kapan sesungguhnya Kartu Prakerja gelombang 12 akan dibuka?
Penjelasan Pihak Prakerja
Head of Communications Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Louisa Tuhatu mengatakan, Kartu Prakerja gelombang 12 akan dibuka pada 2021.
Hanya saja, pihaknya belum bisa memastikan lebih detail terkait kapan pastinya pembukaan Kartu Prakerja gelombang 12 tersebut.
"Gelombang 12 akan menjadi gelombang pertama Kartu Prakerja di tahun 2021," kata Louisa pada Kamis (31/12/2020).
Saat disinggung terkait mekanisme Kartu Prakerja gelombang 12, Louisa juga belum bisa memastikannya.
Hal tersebut dikarenakan, pihaknya selaku manajemen pelaksana masih menunggu keputusan dari Komite Cipta Kerja.
Baca Juga: Ramai Peringatan Soal Saldo Kartu Prakerja, Haruskah Dihabiskan? Segera Lakukan Ini Agar Tak Hangus
Anggaran Program Kartu Prakerja 2021
Louisa juga menyampaikan, program Kartu Prakerja pada 2021 tidak dimulai dari gelombang 1, melainkan langsung melanjutkan gelombang yang telah terlaksana pada 2020.
"Betul (program Kartu Prakerja 2021 tidak melalui gelombang 1, langsung gelombang 12)," kata Louisa.
Lebih jauh Louisa mengatakan, total anggaran program Kartu Prakerja 2021 yakni Rp 10 triliun.
Hal tersebut, lanjut dia, seperti yang disampaikan oleh Ketua Komite Cipta Kerja (KCK).
Dikarenakan pendaftaran Kartu Prakerja masih belum dibuka, masyarakat masih harus menunggu terlebih dahulu.
"Kami akan segera mengumumkan kapan orang bisa mulai mendaftar lagi," imbuhnya.
Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di Kompas.com dengan Judul "Ramai soal Kartu Prakerja Gelombang 12 Dibuka pada Januari 2021, Benarkah?"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar