Dilansir dari vlog YouTube Rio Motret yang diunggah pada (02/01/2021), Zaskia terlihat bersemangat menceritakan kehamilan pertamanya.
Ia mengatakan bahwa selama ini banyak orang yang kerap bertanya perbedaan kehamilan dari program bayi tabung dan normal.
"Sebenarnya banyak yang mikir IVF sama hamil natural tuh beda enggak sih?" ucap Zaskia Sungkar.
"Sebenarnya sama aja sih. Pas udah positif dan hamil, ya sudah sama aja," sambungnya.
Meski begitu, Zaskia mengaku dirinya harus menjaga asupan makanan yang ia konsumsi demi tumbuh kembang janinnya.
"Dokter bilang karena ini awal kehamilan jadi harus hati-hati banget, makanan juga dijaga, nutrisi yang masuk efek ke baby-nya harus bagus juga dong," jelasnya.
Tak hanya itu, kakak Shireen Sungkar itu juga mengucap harapannya jelang lahiran nanti.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar